Mohon tunggu...
KKN MANJAT 2021
KKN MANJAT 2021 Mohon Tunggu... Lainnya - Profil Baru

Hallo salam kenal.. saya penulis baru disini..

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Mayangan 2 UPM Probolinggo Angkat Penjualan UMKM yang Terdampak Pandemi

28 Agustus 2021   09:36 Diperbarui: 28 Agustus 2021   09:59 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PROBOLINGGO - Selama pandemi covid-19 berlangsung banyak dari warga Indonesia merasakan dampaknya, tak terkecuali pelaku UMKM yang rata-rata mengalami penurunan penjualan. Hal ini menimbulkan rasa inisiatif bagi kelompok KKN Mayangan 2 Universitas Panca Marga Probolinggo untuk membantu UMKM yang ikut merasakan dampak dari pandemi ini.

Kelompok Terbatas 1 dari  Kelompok KKN Mayangan 2 yang beranggotakan mahasiswa-mahasiswi lintas fakultas sepakat untuk melakukan program kerja berupa motivasi kewirausahaan bagi UMKM yang terdampak pandemi covid-19.

Berlokasi di UMKM Tarie Cake and Bakery, kelompok KKN ini memilih judul program Perluasan Jangkauan Pemasaran Melalui Pembuatan Kartu Member Dalam Rangka Memotivasi UMKM Yang Terdampak Pandemi Covid-19. Kelompok Terbatas 1 memberikan motivasi kewirausahaan dengan cara memfasilitasi UMKM sasaran dengan kartu member yang dapat dibagikan ke seluruh pelanggan dengan ketentuan yang berlaku.

"Kita sepakat untuk memberikan motivasi wirausaha dengan cara memfasilitasi UMKM sasaran dengan kartu member yang bertujuan untuk menarik minat pembeli sehingga dapat menaikkan penjualan UMKM selama masa pandemi seperti ini," ujar ketua Kelompok Terbatas 1, Lukita Ananda Putri.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Kartu member yang dibagikan dilengkapi dengan barcode yang terhubung secara langsung dengan contact person Tarie Cake and Bakery sehingga memudahkan pelanggan apabila ingin melakukan pemesanan di UMKM sasaran.

"Karena kita berupaya untuk memotivasi para wirausaha seperti UMKM Tarie Cake and Bakery ini, maka kita juga berupaya meningkatkan penjualan lewat kartu member . Jadi kita buat kartu semenarik dan seunik mungkin agar pelanggan nantinya penasaran dengan produk terbaru di UMKM ini," imbuh Lukita. 

Pihak Tarie Cake and Bakery yang beralamat di Jalan Brigjend Katamso Kota Probolinggo menyambut baik program kerja yang direncanakan oleh salah satu kelompok terbatas Mayangan 2.

Ninuk Sri Lestari, selaku owner UMKM sasaran, menuturkan cukup terbantu dengan adanya program ini. Karena selain difasilitasi dengan kartu member bagi pelanggan, pihak UMKM juga diberikan pengarahan yang dapat memotivasi pelaku UMKM untuk tetap bertahan di tengah pandemi.

"Selama pandemi ini saya selaku owner Tarie Cake and Bakery cukup merasakan dampaknya, mulai dari penurunan penjualan sampai penurunan omset. Jadi ketika ada mahasiswa KKN yang memberikan program motivasi kewirausahaan dan memfasilitasi UMKM saya dengan pembuatan kartu member ini saya merasa cukup terbantu dan menaruh harapan besar kepada mahasiswa KKN Mayangan 2 untuk membantu UMKM saya ini," sambung Ninuk.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun