Self Healing kini cukup menjadi bahan perbincangan oleh masyarakat. Lalu, apakah Self Healing itu? Self Healing berasal dari bahasa inggris yang berarti Self adalah diri sendiri dan Healing yang artinya penyembuhan. Jadi, Self Healing atau penyembuhan diri adalah suatu kegiatan atau perilaku yang bertujuan untuk menyembuhkan diri dari emosi, fisik, dan mental. Dalam psikologi, konsep Self Healing mengacu pada upaya individu untuk memulihkan dan menyembuhkan diri mereka sendiri secara mental, emosional, dan psikologis. Ini melibatkan proses introspeksi, refleksi diri, dan penggunaan strategi dan praktik yang dirancang untuk meningkatkan kesejahteraan psikologis. Namun, taukah kalian manfaat dari Self Healing? Ya, terdapat beberapa manfaat dari Self Healing:
- Membantu memperbaiki mood
Self Healing juga dapat membantu seseorang dalam memperbaiki mood. Setiap orang pasti memiliki mood yang berubah-ubah. Terkadang mood dapat berubah saat itu juga. Jadi kita tidak dapat memprediksi kapan mood itu akan berubah.
- Dapat menurunkan stres
Stres termasuk bagian normal dari kehidupan. Jika tidak diatasi dengan baik, tentunya akan berdampak negative terharap fisik dan mental seseorang.
Kita juga dapat melakukan banyak cara Self Healing seperti:
- Mengenal diri sendiri
Mengenal diri sendiri tentunya menjadi salah satu hal yang paling penting. Dengan kita dapat mengenali diri sendiri, kita juga akhirnya akan tahu kekuatan kita, kelemahan kita, apa yang kita suka, dan apa yang tidak kita suka. Hal ini dapat membantu kita untuk lebih memperhatikan suatu hal yang akan kita lakukan.
- Memaafkan diri sendiri
Kita juga perlu adanya memaafkan diri sendiri. Terkadang kita memiliki rasa bersalah, kekecewaan, penyesalan atas perbuatan yang telah kita perbuat. Dengan memaafkan diri sendiri, kita akan merasa lebih ringan untuk menjalani hidup kedepannya. Memaafkan diri sendiri termasuk salah satu penyembuhan atas trauma masa lalu, luka emosional atau pengalaman buruk yang lainnya.
- Me time
Me time merupakan istilah yang menunjukkan pada kegiatan yang di lakukan oleh individu untuk focus pada diri sendiri dan memanjakan diri sendiri. Melakukan kegiatan ini juga akan memberi kesempatan untuk diri sendiri agar merasa lebih Bahagia. Dengan melakukan kegiatan ini, individu dapat terhindar dari hal-hal yang membuat kita stres.
- Olahraga
Kita juga perlu melakukan olahraga secara rutin. Selain bermanfaat untuk Kesehatan, olahraga juga bermanfaat untuk mental. Kita dapat melakukan olahraga mulai dari apa yang kita suka. Jika kita melakukan suatu hal dari apa yang kita suka, itu dapat menjadikan kita lebih termotivasi untuk melakukannya.
- Mendengarkan tubuh
Mendengarkan tubuh juga menjadi hal yang penting. Karena kita juga perlu adanya pembatasan dari kegiatan yang kita lakukan dan jangan terlalu memaksakan diri. Jika tubuh sudah merasa cukup Lelah, sebaiknya untuk berhenti atau istirahat lebih dulu dari kegiatan tersebut. Setelah sudah merasa cukup enak, barulah kita dapat melakukan kegiatan lagi.
Tujuan dari Self Healing adalah untuk memulihkan dan meningkatkan baik secara fisik, mental dan emosional. Tujuan Self Healing dapat bervariasi untuk setiap individunya. Hal itu tergantung dari kebutuhan dan keinginan pribadi masing-masing. Terdapat beberapa tujuan Self Healing:
- Meningkatkan Kesehatan mental dan emosional
Self Healing berfokus pada pengembangan suasana hati yang baik bagi Kesehatan emosional. Hal ini dapat mengatasai stres, kecemasan, depresi, dan membangun Kesehatan mental.
- Meningkatkan Kesehatan fisik