Mohon tunggu...
Brillian Duta
Brillian Duta Mohon Tunggu... Freelancer - Football writers at Fandom & Brinks

Hobby musik, menulis, membaca, sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

3 Hal Mengapa Ten Hag Melihat Weghorst sebagai Solusi Jangka Pendek

9 Januari 2023   03:32 Diperbarui: 9 Januari 2023   07:07 403
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: gettyimages

Ten Hag akan menemukan sisi lain dari Weghorst dan ini sangat berguna, karena Ten Hag ingin perlahan membangun United menjadi tim yang dapat langsung 'mencekik' lawan mereka saat mereka kehilangan penguasaan bola.

2. PERMAINAN LINK-UP DENGAN GERAKAN BERBAHAYA

Sekali lagi, hal-hal ini mungkin mengejutkan beberapa orang, Weghorst selalu merasa nyaman untuk turun sedikit lebih dalam ke area permainan sendiri, agar dapat terhubung dengan rekan satu tim yang dapat mengeksploitasi ruang yang dia ciptakan. Dia bisa masuk ke zona yang benar-benar jauh dari bidang permainan nya untuk mempertahankan posisinya dengan baik karena ia memiliki kekuatan, kontrol bola yang baik dan ukuran badannya yang bagus untuk situasi duel.

Sedikit mundur kebelakang, saya rasa kita perlu untuk melihat kembali pertandingan Manchester United melawan Burnley pada musim lalu untuk memahami bahwa Weghorst dapat memanipulasi bola dengan sentuhan dan gerakannya untuk memberikan peluang bagi rekan setimnya.

Kemampuannya untuk berbalik dengan cepat untuk mengelabui Harry Maguire dan Scott McTominay sebelum melakukan umpan sempurna kepada Jay Rodriguez, yang kemudian mencetak gol, adalah contoh dari permainannya yang mengesankan saat bola berada di kakinya.

Anthony Martial juga memiliki warna gaya bermain seperti ini kedalam tim asuhan Erik Ten Hag. Dan bagus untuk mengetahui bahwa Weghorst masih dapat menawarkan atribut serupa sambil juga menawarkan beberapa kemampuan uniknya.

Namun, Martial sering tidak konsisten dan terkadang ia melakukan hal-hal buruk di dalam kotak, yang berujung gagalnya gol tercipta. Weghorst akan tiba di area kotak penalti lawan dengan pergerakan yang impresif, dia pemain yang mampu menciptakan ruang untuk dirinya sendiri di zona berbahaya & lepas dari pengawasan lawan.

3. PLAN B

Striker Belanda menjadi PLAN B yang sempurna untuk negaranya di Piala Dunia 2022 lalu, yang membuatnya mencetak dua gol saat memulai dari bangku cadangan melawan Argentina. Gol-golnya tersebut membawa permainan sampai ke adu penalti sebelum akhirnya ia harus patah hati karena The Oranje kalah dalam duel penalti tersebut.

Ten Hag telah bekerja dengan tipe striker yang serupa sebelumnya seperti Haller, dan sang tuan Belanda akan tahu bagaimana memaksimalkan pria Belanda lainnya seperti Weghorst dalam skuad asuhannya.

Perawakan dan ukurannya memungkinkan dia untuk memaksa pemain bertahan untuk menurunkan garis pertahanan mereka atau menarik zona pertahanan lawan untuk berada di sekelilingnya, hingga pada gilirannya berhasil menciptakan ruang untuk rekan satu timnya.

Weghorst juga merupakan finisher yang lihai saat berada di depan gawang. Hasil buruknya di Burnley tidak dapat mengesampingkan performa mencetak golnya yang konsisten di Bundesliga, di mana dia menjadi penantang di puncak daftar pencetak gol terbanyak bersama Erling Haaland dan Robert Lewandowski.

Jika transfer ini berhasil, Man United akan memiliki striker yang kuat dan dominan melawan lini belakang lawan, yang akan menjadi amunisi berguna untuk mengarungi perjalanan di sisa musim ini dengan hasil akhir yang maksimal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun