Mohon tunggu...
Puspa Gayatri
Puspa Gayatri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

-

Selanjutnya

Tutup

Trip

Apa yang Perlu Kalian Tahu tentang Dreamland Beach?

12 Maret 2024   00:02 Diperbarui: 12 Maret 2024   00:06 407
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumen Pribadi Penulis

Buat kalian anak pantai atau wisatawan yang belum pernah mengunjungi Dreamland Beach, kalian harus tahu beberapa informasi tentang pantai ini. Pantai dengan pasir putih yang terletak di Desa Pecatu ini masih terbilang dekat dengan GWK (Garuda Wisnu Kencana). Pantai Dreamland atau terkadang disebut dengan New Kuta Beach merupakan salah satu spot favorit pengunjung untuk menikmati suasana pantai, sehingga tidak heran pantai ini cukup ramai dikunjungi wisatawan lokal atau mancanegara. Nah, buat kamu yang berencana pergi ke pantai yang satu ini, berikut beberapa hal yang harus kalian tahu sebelum mengunjungi Pantai Dreamland!

1. Akses & Transportasi Menuju Pantai Dreamland
Pantai Dreamland berada di dalam kawasan kompleks resort Bali Pecatu Graha. Saat memasuki kawasan tersebut, pengunjung akan melewati jalan besar yang masih bisa dilewati mobil maupun sepeda motor. Namun, mendekati area pantai, jalan yang dilalui cukup kecil sehingga disarankan untuk menggunakan sepeda motor.

Bukan tanpa alasan, selain jalan yang cukup kecil, jalan yang perlu ditempuh juga sedikit ekstrim terutama bagi pemula. Selain itu, dengan menggunakan sepeda motor, pengunjung dapat memarkir kendaraannya dekat dengan pantai sehingga tidak perlu berjalan jauh. Informasi tambahan lainnya, jangan lupa siapkan uang tunai ya! Minimal siapkan Rp5.000,00 - Rp10.000,00 per orang untuk biaya masuk dan parkir sepeda motor.

2. Waktu yang Tepat untuk Mengunjungi Dreamland Beach
Buat kalian yang belum tahu, Pantai Dreamland merupakan salah satu pantai yang menawarkan pemandangan sunset yang cantik, terutama saat cuaca sedang cerah. Jadi waktu yang tepat untuk mengunjungi Pantai Dreamland adalah di sore hari. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa mengunjungi pantai di pagi hari.  Sambil menunggu sunset, pengunjung dapat mengelilingi pesisir pantai yang cukup luas.

Selama berkeliling, pengunjung dapat melihat terumbu karang di pesisir pantai dengan mudah sekaligus mencari spot terbaik untuk duduk. Tips ini akan sangat berguna karena jumlah pelancong yang datang cukup ramai, sehingga dengan mengamankan tempat untuk duduk kalian dapat menikmati sunset dengan nyaman nantinya.

3. Tempat yang Pas untuk Berenang dan Berselancar
Pantai Dreamland memiliki ombak yang tidak terlalu tinggi namun kuat untuk berselancar. Dengan melihat kondisi ombak tersebut, maka pantai ini merupakan pilihan yang tepat bagi peselancar pemula atau hanya untuk bersenang-senang. Selain itu, ketika cuaca sedang bagus pengunjung yang datang juga dapat berenang di pantai.

Nah, sekarang udah tahu kan apa saja yang perlu diketahui sebelum pergi ke Dreamland Beach. Satu hal penting lagi, jangan lupa menikmati suasana pantainya dan stay safe ya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun