Hati sangat girang sekali setelah mendapat surat dari petugas Speedy / Indihome yang berisi informasi penggantian kabel tembaga menjadi kabel Fiber Optic (FO). Ini artinya sebentar lagi koneksi internet di kantor yang mentog 2 Mbps karena tidak upgradable, setelah diganti koneksi internet bisa 5 Mbps - 20 Mbps. Wuihh keren...
Setelah awal Januari sudah dilakukan proses migrasi dari kabel tembaga ke kabel Fiber Optic, mulailah saya mencari  informasi harga terbaru dari Speedy / Indihome. Kebetulan, saya mendapat brosur promo paket bundling Indihome Telepon Gratis + Internet 20 Mbps + TV Kabel UseeTV dengan harga promo yang cukup murah yaitu sebesar 500 ribuan.
Tanpa pikir panjang, aku langsung mengajukan upgrade ke paket promo di Plasa Telkom. Sebenarnya promo ini lebih menguntungkan di pihak konsumen karena saat ini dengan koneksi 2 Mbps harus membayar seharga 600 ribuan. Tapi setelah mencoba upgrade ke CS Plasa Telkom, tanpa bertele2 disetujui dan akan langsung diaktifkan internet 20 Mbps + pemasangan TV Kabel dalam waktu kurang lebih 1 minggu.
Disini masalah terjadi. Pengaktfian internet 20 Mbps dan pemasangan TV Kabel tidak pernah direalisasikan oleh pihak Telkom. Hampir 2 bulan hal itu berlangsung. Selama itu pula saya bolak balik ke plasa telkom dan menelepon 147 untuk meminta progress ugrade ini. Janji - janji manis dari mulut CS hanya sekedar janji saja. Jika ditanyakan ke 147, CS selalu menjawab bahwa internet 20 Mbps sudah aktf. Padahal jika saya cek ke speedtest.net kecepatan mentog sampai 5 Mbps saja.
Jika memang ini karena Speedy saya terdaftar sebagai pelanggan bisnis (Perusahaan), saya mau - mau saja upgrade ke harga khusus bisnis. Tapi nyatanya mereka TIDAK PERNAH menawarkan hal itu. Dan saya pun tidak mau bertanya tentang harga khusus bisnis, lha saya minta upgrade ke harga konsumen rumah juga tidak mereka tolak.
Entahlah, saya cukup heran dengan cara marketing yang dilakukan oleh Indihome / Telkom. Harga di website resminya pun tidak ada. Jika ingin mengetahui harga, harus registrasi dulu dan setuju untuk pemasangan Indihome di nomor telepon yang akan didaftarkan (https://shop.telkom.co.id/indihome/). Heloo, kita mau lihat harganya dulu keles. Kenapa untuk lihat harganya harus daftar dan menyetujui berlangganan indihome.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H