Mohon tunggu...
Purnawiwanto
Purnawiwanto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Jualan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Fresh Aromatik

9 Agustus 2023   22:54 Diperbarui: 10 Agustus 2023   21:28 119
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pakaian lebih wangi seperti habis dari laundry

Pakaian yang wangi akan membuat kita merasa lebih nyaman dan percaya diri, Omah Wangi akan memberikan tips bagaimana cara membuat pakaian lebih wangi dan tahan lama meskipun dicuci sendiri tanpa menggunakan jasa binatu / laundry.

Simak ulasan berikut :

  1. Pilahkan pakaian antara yg sangat kotor dengan tidak terlalu kotor, & jangan terlalu lama mendiamkan pakaian yg terkena noda akan menimbulkan bau tak sedap & lebih sulit menghilangkannya.
  2. Balik sisi dalam pada pakaian ke luar, karena sisi dalam pakaian rentan terkena bau keringat dan kotoran daki.
  3. Gunakan air yang bersih dan berbeda ketika mencuci, merendam, membilas. Agar terhindar dari sisa-sisa kotoran air cucian sebelumnya.
  4. Cuci dengan menggunakan deterjen untuk menghilangkan noda.
  5. Jangan merendam pakaian terlalu lama, segera peras untuk menghilangkan sisa air/sabun yang masih tertinggal & keringkan/menjemur pakaian.
  6. Pengeringan dengan cara yang tepat, diangin-anginkan atau panas yang cukup. Hindari menjemur pakaian terlalu lama di bawah terik matahari, karena selain dapat merusak pakaian juga dapat menimbulkan bau tak sedap.
  7. Setrika pakaian dengan suhu yang sesuai agar tidak merusak bahan dari pakaian, dapat ditambahkan dengan cairan pelicin pakaian. Dengan 3 fungsi dalam 1x penggunaan, sebagai pelicin+pelembut+pewangi pakaian.
  8. Untuk wangi yang sempurna, Anda dapat menambahkan pewangi pakaian sehingga pakaian jadi lebih segar & tahan lama.
  9. Lipat pakaian dengan rapi, agar aroma wanginya lebih terjaga dibandingkan menyimpan pakaian dengan cara digantung.
  10. Simpan pakaian ke dalam lemari pakaian yang bersih, tidak lembab & bebas jamur.

Dengan menerapkan langkah-langkah sederhana di atas, pakaian akan lebih wangi tahan lama dan memungkinkan untuk dapat digunakan 2 kali dalam intensitas kegiatan yang sedang. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun