Puisi Pilihan Redaksi
PURA-PURA PENYAIR
Periode Perilisan:
25 Februari - 1 Maret 2019
SENARAI PENULIS:
Stebby Julionatan | Daffa Randai
Almer Kasa | Guntur
Dini Mizani | Yunemia
•••
Stebby Julionatan
NAMANYA MEMANG TELAH MELINGKAR
DI BUKU-BUKU JEMARIKU
Jika mereka bertarung karena lapar
Maka pertarungan terberat bagiku adalah melupakanmu
Hujan di awal tahun, sekelilingku membeku
Rentan piring-piring catering, pikuk kenalan ibu
Serta tubuh yang tak kukenal berdiri di samping
Rupanya tak satu pun dari kita yang mau
Menembus. Batas-batas itu serupa dengung
Tatapan laknat ayah karena merasa telah membesarkan kita
Bisnis serupa ketukan-ketukan di lantai kamar
Dingin suaramu yang bersaing dengan tap dance para undangan
Selanjutnya, kamar pelaminan seperti kewajiban ibadat
Dan anak adalah barang dagangan baru keluarga