Pada hari Sabtu tanggal 11 Februari 2023 pukul 07.00 s/d 11.00 WIB bertempat di Lapangan Sekolah Dasar Negeri Kenongorejo 02, Mahasiswa KKN-T Kelompok 55 UNIVERSITAS PGRI MADIUN mengadakan senam sehat dan jalan santai bersama siswa-siswi serta guru.
Kegiatan senam sehat Bersama siswa siswi dan para guru di lapangan Sekolah Dasar Negeri Kenongorejo 02 menjadi titik awal kegiatan ini. Kegiatan dilanjutkan dengan jalan sehat dengan rute yang berkelok-kelok keliling desa menuju Sekolah Dasar Negeri Kenongorejo 02. Melewati RT 25, RT 26, RT 28, Balai Desa lalu kembali ke sekolah. Tidak lupa mahasiswa KKN-T Kelompok 55 menjadi panitia kegiatan Senam Sehat, Jalan Santai serta menyerahkan kupon doorprize yang diumumkan setelah selesainya jalan santai bersama.
Para siswa-siswi sangat heboh melihat aksi ini, apalagi saat pembagian doorprize. Meski banyak kekurangan dalam kegiatan ini, pihak sekolah mengaku sangat bangga dengan antusiasme siswa-siswi yang luar biasa. “Kami selaku pihak sekolah senang sekaligus bangga, melihat dari antusiasme peserta didik terhadap kegiatan ini yang sangat luar biasa, karena kegiatan seperti ini baru diadakan perdana di sekolah” ujarnya.
Dalam rangka berakhirnya kegiatan KKN-T UNIPMA di desa Kenongorejo kecamatan Pilangkenceng kabupaten Madiun, mahasiswa KKN-T Kelompok 55 UNIVERSITAS PGRI MADIUN berpamitan dengan memberikan hiburan serta kesan mendalam dalam acara senam sehat dan jalan santai tersebut, memberikan sambutan dan penyerahan plakat kepada pihak sekolah di lakukan sebelum pembagian doorprize.
Pembagian doorprize dilakukan dengan cara mengundi kupon jalan santai, kupon tersebut dibagikan kepada siswa – siswi pada saat jalan santai berlangsung, disela – sela pembagian doorprize, beberapa siswa - siswi Sekolah Dasar Negeri Kenongorejo 02 menampilkan hiburan berupa kesenian seperti menari tari rajungan dan tari roro wilis, bernyanyi secara solo vocal dengan judul mesin waktu, kemudian seni beladiri senam kampung pesilat, serta bernyanyi secara vocal group dengan judul lagu cublak-cublak suweng, gundul-gundul pacul, dan sabda alam.
Dipenghujung acara ditutup dengan sesi foto dan bernyanyi bersama siswa, guru, serta mahasiswa KKN-T Kelompok 55 UNIVERSITAS PGRI MADIUN. Dari kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa empati, peduli atas kesehatan juga menumbuhkan rasa ceria dan kekeluargaan terhadap siswa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H