Peluk ramah senja yang manis
Telah mulai sedikit sadis
Sebab ada mulai banyak suara-suara lain yang membuat mata kita sedikit bergerimis
Karena ada mulai banyak gerak-gerik lain yang membuat jarak di antara kita terlihat sedikit bergaris
Lemah lembut angin sore yang dogmatis
Telah mulai sedikit kritis
Sebab ada mulai banyak mimpi-mimpi lain yang membuat kita sedikit apatis
Karena ada mulai banyak tangan-tangan lain yang membuat senyum di antara kita sedikit teriris
Benar kata orang suci
Tentang ramai yang belum tentu damai
Tentang terang yang belum pasti tenang
Benar juga katamu
Tentang kisah kita yang mulai gelap tapi nanti rindu akan selalu menyala
Tentang sesudah kita yang telah dikenang sebagai kata-kata tapi nanti doa-doa baik takkan hilang begitu saja
Meski Di seantero langit Bintaro nanti yang terlihat hanyalah. Malam di dalam sekam
Bintaro, 16/02/2021.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H