Mohon tunggu...
ISMKI Publishing
ISMKI Publishing Mohon Tunggu... -

Info dan berita baru mengenai perkembangan dan kegiatan Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI).\r\n\r\nwww.ismki.org

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Bulan Bakti “Dedication for Nation” Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia

31 Mei 2014   05:55 Diperbarui: 23 Juni 2015   21:54 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_339250" align="aligncenter" width="336" caption="Salah satu dokumentasi kegiatan Bulan Bakti ISMKI oleh Fakultas Kedokteran Universitas Bengkulu"][/caption]

Laporan MDGs 2013 menyatakan bahwa sejak 1990 kematian anak telah menurun sebesar 41%. Angka ini menunjukkan penurunan angka kematian kurang lebih sebanyak 14.000 anak/hari, tetapi sayangnya data masih menunjukkan terdapat 6.900.000 anak dibawah 5 tahun meninggal pada tahun 2011 terutama karena penyakit yang sebenarnya dapat dicegah. Selain itu, Angka Kematian Ibu juga belum mendekati harapan. Dengan laju penurunan seperti ini, mencapai target 102 per 100.000 kelahiran hidup rasanya cukup sulit.

Hal tersebut seharusnya menjadi perhatian semua pihak, termasuk mahasiswa kedokteran sebagai calon tenaga medis yang berperan dalam menanggulangi masalah ini. Bulan Bakti “Dedication for Nation”, merupakan program kerja unggulan Pengabdian Masyarakat Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) yang diwujudkan sebagai bentuk kontribusi mahasiswa kedokteran dari penjuru Indonesia dalam pencapaian MDGs di tahun 2015. Pada bulan April 2014 ini, Bulan Bakti diselenggarakan dengan tema “Kesehatan Ibu dan Anak (KIA)”. Sedangkan pada bulan September nanti Bulan Bakti mengambil tema lain yakni “Non Communicable Disease (NCD)”.

Pada bulan April ini, sebanyak 27 fakultas kedokteran dari berbagai wilayah di Indonesia telah menyelenggarakan Bulan Bakti dengan tema KIA. Dua puluh tujuh fakultas kedokteran tersebut tersebar di berbagai kota yakni Medan, Bengkulu, Padang, Jambi, Jakarta, Bandung, Cirebon, Palangkaraya, Solo, Bali, Malang, dan Makassar. Fakultas kedokteran yang terlibat antara lain FK Univ. Sumatera Utara, FK Univ. YARSI, FK Univ. Palangkaraya, FK Univ. Udayana, dan FK Univ. Hassanuddin dan masih banyak lagi.

Setiap fakultas kedokteran memiliki caranya masing-masing dalam menjalankan Bulan Bakti ini. Berbagai kegiatan yang diselenggarakan antara lain edukasi ibu hamil mengenai Antenatal Care dan persalinan, edukasi mengenai gizi dan kesehatan pada ibu dan anak, edukasi mengenai pentingnya Keluarga Berencana (KB), serta penyuluhan/Workshop Suami Siaga dan Breast-feeding father.

Program yang dijalankan serentak pada bulan April di berbagai kota di Indonesia ini ditujukan untuk memperbesar manfaat serta kontribusi dalam pencapaian target MDGs. Walaupun masih belum diselenggarakan oleh seluruh institusi yang tergabung dalam ISMKI, Bulan Bakti diharapkan mampu membangun semangat berbagai pihak untuk berkontribusi dalam pencapaian MDGs.

Tentang Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia

Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) merupakan organisasi mahasiswa kedokteran terbesar yang ada di Indonesia. Didirikan pada 20 September 1981, ISMKI kini mencakup 75 institusi pendidikan kedokteran di Indonesia. Dengan keanggotaan seluruh mahasiswa kedokteran dari Sabang sampai Merauke, ISMKI berperan sebagai representasi mahasiswa kedokteran bagi para pengampu kebijakan. ISMKI mewadahi aspirasi dan gagasan mahasiswa kedokteran untuk mengembangkan aspek pendidikan dan profesi kedokteran serta pengabdian kepada masyarakat. Melalui peran ini, diharapkan ISMKI dapat berkontribusi untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat di masa depan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun