Mohon tunggu...
PSP Watch
PSP Watch Mohon Tunggu... Akuntan - Kalo kagak mampu mendirikan perusahaan, terus kenapa saham orang lain lu jual-jualin?

hobby menulis dan membaca laporan keuangan. Jika ada pertanyaan seputar laporan keuangan, financial engineering, emiten, saham, corporate action, silahkan tinggal pesan di komentar, jika ada waktu luang saya akan respond.

Selanjutnya

Tutup

Financial

SMDR - Lidah Memang Tidak Bertulang

2 Juli 2022   19:47 Diperbarui: 2 Juli 2022   19:48 1991
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada periode q1-2022 SMDR menghasilkan laba bersih sebesar USD 88,9 juta. Jika beban #non-cash transaction dikeluarkan dalam hitungan "laba-rugi" seperti beban penyusutan, maka #cash-profit yang dihasilkan dari aktifitas Operasional seharusnya sebesar = laba bersih + penyusutan = 88,9 juta + 24,1 juta = USD 113,1 juta. Jika kita bandingkan dengan surplus #CFO, ternyata cash yang dihasilkan dari aktifitas operasi hanya sebesar USD 81,7 juta. Dengan demikian masih terdapat bagian daripada laba yang belum dapat direalisasikan (berbentuk cash) sebesar = 113,1 juta -- 81,7 juta = USD 31,4 juta.

Adapun penyebab utama terdapat bagian laba yang belum dapat direalisasikan dalam bentuk cash, adalah sebagai berikut;
(1) Laba yang masih tertahan ditangan customer sebesar USD 25,9 juta. Itu sebabnya saldo piutang usaha naik dari USD 146,7 juta menjadi USD 172,6 juta.
(2) Bagian daripada laba (cash) tersebut telah digunakan untuk bayar uang muka operasional sebesar USD 7,4 juta . Yang menyebakan saldo "uang muka kegiatan Operasional" mengalami kenaikan dari USD 19,7 juta, naik menjadi USD 27,1 juta.

Mungkin itu, penyebab utama, kenapa laba yang dibagikan dalam bentuk #dividend hanya sebesar Rp. 163,7 miliar atau setara dengan USD 11,3 juta, yaitu karena laba yang masih belum dapat direalisasikan malah semakin bertambah besar dibandingkan dengan tahun 2021, yang nilai kenaikannya pada tahun 2022 sebesar = 25,9 juta + 7,4 juta = USD 31,4 juta.

Tentu saja itu cuman sekedar dugaan, yang mungkin juga penyebab lainnya adalah "emiten memang sedang tidak optimis dengan masa depan SMDR", itu sebabnya pembagian laba harus dihemat-hemat. Sebab masa depan tidak ada yang tau..... Beda banget dengan emiten cyclical lain seperti emiten batubara yang jor-joran membagi dividend dengan DPR hingga 100%.

Sebenarnya emiten telah memberikan semacam "kode terbuka" bahwa "riding the wave" artinya performance SMDR pada masa depan, mungkin akan naik dan mungkin juga turun, seperti alunan ombak,  yang diungkap dalam ilustrasi gambar peselancar pada dokumen public expose.  Tapi apa boleh buat, publik malah membaca kode dari PSP yang membeli cuman ratusan lot menjelang RUPS.  Akibatnya kalau cinta sudah melekat taik kucing rasa coklat.  Jadi tetap nekat.


Isi public-expose tidak memiliki keoptimisan masa depan. Itu sebabnya isi dari pada publik ekspos hanya sedikit informasi tentang; kinerja masa depan, itupun hanya sampai bulan MEI 2022. Apa yang akan terjadi pada masa depan, paling tidak rencana sampai dengan tanggal 31 Desember 2022, seperti rencana belanja capex, berapa banyak kapal yang akan dibeli, emiten pun tidak berani mengungkapkan dalam dokumen public expose. Ah.....  apalagi kalau disuruh memasukan target penjualan atau laba tahun 2022, lebih baik ngabur dari acara public expose..... deh... Apalagi konon mau ngomongin kinerja SMDR sampai tahun 20245 hahahaha.....

Kenapa? Karena , Emiten ini paham betul, jika "lidah tidak bertulang", maka dengan disampaikannya dokumen public expose kepada publik dan otoritas, maka "lidah menjadi bertulang". Sebab public expose adalah "rekam jejak digital" yang bakalan ditagih oleh para investor publik dan otoritas.

Kalaupun para petinggi investor mempromosikan by lisan "siapa takut"...... sebab memang "lidah tak bertulang". Kalau memang optimis, para petinggi seharusnya berani memasukan ke-optimis-an  ke dalam dokumen "public expose".

Akhirnya kalau emitennya sendiripun tidak optimis, saya suka terbagong-bagong dengan pihak-pihak yang mempompom $SMDR, dan semoga tidak menjadi @kisminmendadak meskipun belio sedang sembunyi duduk dipojok.

Dokumen publik expose : https://idx.co.id/StaticData/NewsAndAnnouncement/ANNOUNCEMENTSTOCK/From_EREP/202206/c51fb8a13a_ffe01bdcce.pdf

LK SMDR q1-2022 : https://www.idx.co.id/Portals/0/StaticData/ListedCompanies/Corporate_Actions/New_Info_JSX/Jenis_Informasi/01_Laporan_Keuangan/02_Soft_Copy_Laporan_Keuangan//Laporan%20Keuangan%20Tahun%202022/TW1/SMDR/Samudera%20Indonesia%20Tbk%20_31%20Mar%202022_final.pdf

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun