Makassar, 8 Januari 2016. Salah satu lembaga kemahasiswaan di kampus STIE Nobel Indonesia menggelar pelatihan dan pendidikan untuk merekrut anggota baru bagi lembaga tersebut. Unit Kegiatan Mahasiswa Jurnalistik (UKM Jurni) STIE Nobel Indonesia menggelar pelatihan dan pendidikan jurnalistik kepada puluhan mahasiswa yang berminat menyalurkan hobi menulisnya. Menurut Iqbal selaku ketua Dewan Mahasiswa STIE Nobel Indonesia, ia berharap UKM Jurni akan terus menghasilkan kader penulis baru.
Pada hari ini Jumat 8 Januari 2016 bertempat di ruang pertemuan 401 kampus STIE Nobel Indonesia tepat pukul 10 pagi kegiatan diklat jurnalistik dengan tema menumbuhkan jiwa aktifisme dengan gerakan menulis ini dibuka langsung oleh wakil ketua bidang kemahasiswaan STIE Nobel Indonesia Ridwan, SE., M.Si.
Pada sambutan beliau ia mengungkapkan betapa pentingnya aktifitas menulis dalam kondisi saat ini dimana karya seseorang akan membekas di masa mendatang lewat tulisannya.
“Sebaik apapun kebaikan yang kita lakukan, tapi bila tidak diketahui oleh orang lain maka akan sia-sia”. Terang pria yang dikenal ramah ini memberi motivasi menulis pada calon peserta.
Sedianya pelatihan jurnalistik ini akan dilanjutkan hingga Minggu, tanggal 10 Januari 2016 di benteng somba opu. Pelatihan ini selain sajian teoritik bagi para pesertanya yang pematerinya akan diisi oleh para awak media terkemuka di Sulawesi Selatan namun juga akan memberikan langsung ruang mengaplikasikan teori tersebut pada saat pelatihan bagi para peserta diklat. Materi yang akan disajikan pada dikalt tersebut diantaranya: Teknik jurnalistik, teknik reportase, pengelolaan berita, ideologi jurnalistik hingga kode etik jurnalistik.
Pada diklat ini UKM Jurni STIE Nobel Indonesia akan mengagendakan pembuatan portal online yang nantinya akan diupayakan menjadi media berita bagi warga Makassar, terutama terkait aktifitas kemahasiswaan. Hal ini dimaksudkan nantinya UKM Jurnalistik STIE Nobel Indonesia tidak hanya menjadi media internal di STIE Nobel tapi juga akan dijadikan sebagai cerobong informasi baru di tengah arus wacana yang ketat di era sekarang ini. STIE Nobel Indonesia sendiri kini terus menyediakan ruang bagi mahasiswa untuk berkreasi demi menghadapi dunia nyata kedepannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H