Press Release: Kelompok Hibah MBKM UNS Melaksanakan Pembinaan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Di Desa Cemani, Kab. Sukoharjo
Mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta yang tergabung dalam kelompok hibah pada program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) periode 2023/2024 semester genap telah melaksanakan kegiatan pembinaan Desa Cinta Statistik atau yang sering disebut dengan Desa Cantik di Desa Cemani, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat dalam mengelola data statistik demi kemajuan serta kesejahteraan desa. Selain itu, diharapkan dapat membantu desa untuk lebih memanfaatkan data secara maksimal sebagai dasar dalam pengambilan keputusan yang efektif dan akurat.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh 5 orang mahasiswa dari Program Studi Statistika angkatan 2021, yaitu Isti Marfu’ah sebagai ketua tim serta Erin Jihan Wahyu Kusuma, Fisfrydania Tiara Rahmawati, Pramesthi Kartika Siwi Hapsari, dan Rizki Aulia Hermawan sebagai anggota tim. Kelompok ini dibimbing oleh dosen pembimbing, Dra. Respatiwulan, M.Si. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya MBKM untuk mengembangkan konsep pembelajaran yang lebih relevan dan berdampak langsung pada masyarakat.
Rangkaian kegiatan ini dimulai dari koordinasi dan konsultasi awal program Desa Cantik, penyusunan kuesioner, sosialisasi kegiatan Desa Cantik kepada warga, melakukan pendataan di setiap RT di Desa Cemani, menginputkan data yang sudah ada. Pendataan dilakukan di tiap RT di Desa Cemani secara rinci mengenai berbagai aspek, termasuk kependudukan dan ketenagakerjaan, perumahan dan lingkungan hidup, pendidikan dan kesehatan, sosial budaya, olahraga dan hiburan, komunikasi, serta ekonomi. Diharapkan data ini akan berfungsi sebagai dasar bagi perangkat desa dalam merencanakan dan mengevaluasi program pembangunan.
Isti Marfuah mengatakan, “Program Desa Cinta Statistik di Kab. Sukoharjo pada tahun ini (2024) memilih Desa Cemani sebagai desa yang berpotensi untuk dibina, khususnya untuk pemanfaatan data. Hal ini dikarenakan Desa Cemani memiliki daerah yang luas dengan jumlah warga yang banyak dan mobilitas warga yang cukup tinggi. Di desa ini, cukup banyak pabrik industri juga. Semoga dengan adanya Desa Cantik dapat membantu memberdayakan masyarakat dalam mengelola data mereka sendiri. Desa dapat membuat keputusan yang lebih tepat dan program pembangunan yang lebih efektif dengan data yang akurat. Kami berharap program ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam memanfaatkan data untuk pembangunan berkelanjutan.”
Program Desa Cinta Statistik di Desa Cemani ini merupakan puncak dari kegiatan magang mahasiswa UNS di Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sukoharjo yang berlangsung dari 1 Maret - 28 Juni 2024. Melalui magang Kampus Merdeka ini, kami memperoleh pengalaman berharga dalam pengumpulan serta analisis data statistik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H