Mohon tunggu...
Prama Ramadani Putranto
Prama Ramadani Putranto Mohon Tunggu... Guru - Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Menebar Kebaikan dan Energi Positif

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Menyoroti Kiprah Negara Asia Tenggara dalam Olimpiade Tokyo 2020

15 Juli 2021   22:14 Diperbarui: 15 Juli 2021   22:29 384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Presiden Joko Widodo saat Melepas Kontingen Indonesia yang Akan Berlaga dalam Ajang Olimpiade Tokyo - Sumber : kompas.com

Beruntungnya wajah Indonesia masih tertolong dengan raihan dua medali perak dan satu medali perunggu dari cabang olahraga angkat besi. Adalah Triyatno dan Citra Febrianti sebagai peraih medali perak, dan Eko Yuli Irawan sebagai peraih medali perunggu. Awalnya Indonesia hanya meraih satu perak dan satu perunggu. 

Setelah empat tahun berselang komite olimpiade memutuskan bahwa Citra Febrianti berhak atas medali perak dikarenakan dua kompetitornya, Wsu Shu Ching peraih medali perak dari Taiwan dan Christina Lovu peraih medali perunggu dinyatakan positif doping. 

Raihan itu masih di bawah Thailand yang mampu meraih dua medali perak dan dua medali perunggu. Adalah Pimsiri Sirikaew (Angkat Berat) dan Kaeo Pongprayoon (Tinju) berhasil meraih medali perak untuk Negeri Gajah Putih. Lalu dua perunggu lainnya disumbangkan dari cabang olahraga Angkat Berat (Attikan Gulnoi) dan Taekwondo (Chanatip Songkam). 

Atas hasil itulah Thailand bertengger pada posisi 57 pada klasemen tabel perolehan medali, sedangkan Indonesia berada pada posisi 65. Di bawah Indonesia ada Malaysia yang bertengger di posisi 66, dengan satu medali perak dan satu medali perunggu. Perak, disumbangkan Lee Chong Wei dari cabang olahraga bulutangkis, dan perunggu, dipersembahkan oleh Pandelela Rinong dari cabang olahraga selam.

Pada Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Thailand masih berjaya menjadi pemuncak klasemen negara asia tenggara yang memperoleh medali terbanyak dalam Olimpiade Rio 2016. 

Thailand benar-benar menggila saat itu dengan mampu mendulang dua medali emas, dua medali perak, dan dua medali perunggu. Lagi-lagi cabang olahraga angkat berat menjadi andalan dengan menyumbang dua medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu. 

Lalu satu medali perak dan satu medali perunggu lainnya berasal dari cabang olahraga Taekwondo. Raihan itu mampu menempatkan Thailand pada posisi 35 dalam tabel perolehan medali secara keseluruhan. Indonesia yang sebelumnya tak membawa medali emas, pada gelaran Olimpiade 2016 tim merah putih mampu menunjukkan tajinya. 

Satu medali emas dari cabang bulutangkis ganda campuran, yaitu Tontowi Ahmad dan Lilyana Natsir berhasil digondol ke tanah air. Semakin lengkap dengan dua medali perak yang dipersembahkan oleh Eko Yuli Irawan dan Sri Wahyuni Agustiani dari cabang olahraga angkat besi. 

Indonesia pun berhasil menduduki peringkat ke 46. Di bawah Indonesia menempel ketat Vietnam yang secara mengejutkan mampu menggeser Malaysia. Vietnam berhasil finis di peringkat ke 48 dengan raihan satu emas dan satu perak dari cabang olahraga menembak.

Bagaimana Kiprah Indonesia di Olimpiade 2020 Tokyo Nanti?

"Selain Thailand yang menjadi kompetitor utama, Indonesia juga patut waspada dengan kekuatan Vietnam serta Singapura yang pada olimpiade Rio secara mengejutkan mampu mendulang medali emas."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun