(Purwodadi, 17 Oktober 2023)
Dalam upaya mengatasi banjir di Kawasan Rumah Pangan Lestari Desa (KRPLD), yang juga merupakan salah satu program PPK Ormawa HIMAKESMAS FKM Universitas Teuku Umar Tahun 2023 warga dan Tim Pelaksana PPK ORMAWA bersatu dengan mengambil langkah cepat dalam mengatasi masalah tersebut melalui pengadaan alat berat (beko). Diketahui penyebab banjir dikarenakan curah hujan yang tinggi, sehingga menyebabkan tersumbatnya salah satu titik aliran air yang terdapat di wilayah KRPLD, tepatnya di desa purwodadi, kecamatan kuala pesisir.Â
Dengan adanya support dari desa melalui Keuchik, Teuku Safrizal, Ketua Pemuda, Bapak Abdurrahman, dan Kepala Dusun Sidodadi, Tim pelaksana PPK ORMAWA Himakesmas FKM Universitas Teuku Umar, di bawah kepemimpinan Ladani, bekerja sama dengan dosen pembimbing, Ibu Yarmaliza, S.K.M., M.Si merasa sangat bangga dengan adanya kolaborasi dan kontribusi dari semua pihak sehingga pelaksanaan program KRPLD dapat berjalan dengan baik dan mencapai target maksimal.
Ketika beko tiba di KRPLD, ini bukan hanya tindakan reaktif untuk menangani banjir, tetapi juga mencerminkan keseriusan desa dalam mencari solusi yang lebih efektif dan berkelanjutan. Pengadaan mobil beko ini bukan hanya sebagai alat bantu dalam mengatasi banjir, tetapi juga sebagai simbol dukungan kuat dari desa dalam mendukung program PPK ORMAWA. Langkah ini diharapkan dapat membantu mengurangi dampak banjir, melindungi properti warga, serta memajukan program PPK ORMAWA.
Dalam konteks cuaca yang tidak dapat diprediksi, kerja sama seperti ini sangat diperlukan untuk menjaga keberlangsungan program untuk dapat dilaksanakan secara optimal.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H