Mohon tunggu...
PPKO HIMFA 2024
PPKO HIMFA 2024 Mohon Tunggu... Penulis - HIMFA sendiri merupakan salah satu ormawa yang mengikuti program ini dengan mengajukan proposal melalui perguruan tinggi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan kemudian lolos didanai oleh pemerintah. Sehingga, program PPK Ormawa yang tahun ini mengambil tema “TEROPONG JIWA : Terapi Okupasi Orang dengan Gangguan Jiwa Berbasis Bank Sampah melalui Optimalisasi Kader Kesehatan Desa Hargorejo” dapat dilaksanakan.

PPK Ormawa HIMFA adalah suatu kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh HIMFA sejak 1 tahun terakhir. Kegiatan ini merupakan serangkaian program yang dilaksanakan oleh pemerintah dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas ormawa di seluruh perguruan tinggi yang ada di Indonesia. HIMFA sendiri merupakan salah satu ormawa yang mengikuti program ini dengan mengajukan proposal melalui perguruan tinggi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dan kemudian lolos didanai oleh pemerintah.

Selanjutnya

Tutup

Kkn

Tim PPK Ormawa HIMFA 2024 Menjadikan Desa Hargorejo sebagai Desa Binaan dengan Goals agar Desa Hargorejo menjadi

8 Juli 2024   04:32 Diperbarui: 9 Juli 2024   13:18 369
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Tim PPK Ormawa HIMFA 2024 saat melakukan observasi bersama kepala Desa Hargorejo di Balai Desa Kelurahan Hargorejo, (3/6/2024)

Tim PPK Ormawa HIMFA UMY tahun 2024 menjadikan Desa Hargorejo Sebagai desa binaan pada tahun 2024 ini dikarenakan dianggap sesuai dengan topik yang diusung oleh tim PPK Ormawa mengenai “Desa Sehat” dengan tema “TEROPONG JIWA : Terapi Okupasi Orang dengan Gangguan Jiwa Berbasis Bank Sampah melalui Optimalisasi Kader Kesehatan Desa Hargorejo”.

Berbagai pertimbangan pemilihan Desa Hargorejo menjadi desa binaan dikarenakan berdasarkan hasil observasi yang dilakukan oleh Tim PPK Ormawa HIMFA ditemukan banyak sekali permasalahan-permasalahan mengenai kesehatan di Desa Hargorejo terutama mengenai kesehatan jiwa dan kesehatan lingkungan. 

Kondisi kesehatan jiwa di Desa Hargorejo ini disampaikan oleh Kader ODGJ Bapak Yusuf Nur Rochman, A.Md.Kep di sela-sela diskusi yang dilaksanakan, pada tanggal 30 Januari 2024 di Puskesmas Kokap 1

“Salah satu permasalahan kesehatan yang saat ini menjadi momok di masyarakat adalah mengenai kesehatan jiwa, di Desa Hargorejo saat ini terdapat 107 pasien ODGJ. Berbagai upaya sudah kami lakukan untuk menangani atau mencegahnya yaitu dengan pembentukan kader ODGJ namun keterbatasan skill yang kami miliki belum mampu untuk menangani kasus kesehatan jiwa di Desa Hargorejo”  Kata Yusuf

Foto Tim PPK Ormawa HIMFA 2024 saat melakukan observasi bersama kepala Desa Hargorejo di Balai Desa Kelurahan Hargorejo, (3/6/2024)
Foto Tim PPK Ormawa HIMFA 2024 saat melakukan observasi bersama kepala Desa Hargorejo di Balai Desa Kelurahan Hargorejo, (3/6/2024)

Tak hanya itu berdasarkan hasil observasi yang dilakukan oleh Tim PPK Ormawa HIMFA yang bertemu dengan Kepala Desa Hargorejo Bapak Bhekti Murdayanto S.E yang ditemui pada Kantor Balai Desa Kelurahan Hargorejo mengungkapkan berbagai permasalahan desa salah satunya mengenai kesehatan lingkungan

“Kesadaran masyarakat mengenai lingkungan sangat minim, terutama mengenai sampah. Mungkin dikarenakan lahan pedesaan yang masih sangat luas mereka cenderung membakar sampah mereka tanpa tau dampaknya. Bahkan di desa kami sempat mengalami kebakaran hutan pada musim kemarau dikarenakan ada warga yang membakar daun kering kemudian apinya merembet ke pohon sekitarnya” Kata Bekhti (30/1/2024)

Kondisi ini diperkuat berdasarkan observasi kami lebih lanjut yang dilaksanakan tanggal 30 Juni 2024 kemarin yang langsung menemui salah satu pengurus bank sampah yaitu di Dusun Ngaseman yang mengungkapkan bahwa “Antusias masyarakat terus turun dari tahun ke tahun, apalagi sejak Covid-19 ditambah sejak 

berdirinya bank sampah tahun 2014 hingga saat ini tidak ada re-generasi penerus pengelola bank sampah yang menjadikan tidak berkembangnya bank sampah bahkan banyak yang bank sampahnya sudah mati karena pengelolanya sudah tidak ada.” Kata Nada 

Foto Tim PPK Ormawa saat melakukan Survei di tempat Karang Taruna Mekar Desa Hargorejo, (3/6/2024)
Foto Tim PPK Ormawa saat melakukan Survei di tempat Karang Taruna Mekar Desa Hargorejo, (3/6/2024)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kkn Selengkapnya
Lihat Kkn Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun