Pada hari Jum'at, 6 September 2024, Tim PPK Ormawa UKM Kopma UNIWARA bekerja sama dengan tim KKN-T Unmer melaksanakan kegiatan "Pelatihan Pemasaran" di Balai Desa Segoropuro. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 18.00 hingga 20.00 WIB ini, dihadiri oleh ibu-ibu PKK Desa Segoropuro sebagai kelompok sasaran. Tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk memberikan pengetahuan mengenai cara branding dan pemasaran produk yang efektif, terutama melalui media sosial. Para peserta mendapatkan informasi penting mengenai langkah-langkah strategis dalam memasarkan produk secara digital, serta bagaimana mengoptimalkan potensi media sosial untuk memperluas jangkauan pasar.
Selama pelatihan, Tim PPK Ormawa UKM Kopma UNIWARA mempresentasikan materi yang berfokus pada pentingnya branding produk. Mereka menjelaskan tahapan-tahapan branding, mulai dari pemilihan nama produk, desain logo, hingga cara membuat konten yang menarik di media sosial. Selain itu, tim juga memberikan tips praktis mengenai alat-alat yang diperlukan dalam proses pemasaran, seperti pemanfaatan platform-platform digital yang relevan. Ibu-ibu PKK tampak antusias mengikuti setiap sesi, dan beberapa di antaranya aktif bertanya tentang cara meningkatkan nilai jual produk yang mereka miliki.
Tak hanya teori, pelatihan ini juga dilengkapi dengan sesi praktik yang dipandu oleh tim KKN-T Unmer. Dalam sesi ini, para peserta diajarkan cara membuat desain branding sederhana yang bisa mereka gunakan untuk produk mereka sendiri. Kolaborasi antara Tim PPK Ormawa UKM Kopma UNIWARA dan tim KKN-T Unmer ini berhasil menciptakan suasana pelatihan yang interaktif dan aplikatif. Di akhir kegiatan, tercipta hubungan yang baik antara Tim PPK Ormawa dengan ibu-ibu PKK Desa Segoropuro, serta sinergi yang kuat antara UNIWARA dan Unmer dalam pemberdayaan masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H