Acara Nangkring Kompasiana tanggal 18 Pebruari 2017 di Midtown Senayan, kali ini mengupas habis Z-Alert, Aplikasi gratis yang dikembangkan oleh Zurich Insurance Indonesia (ZII) untuk memberikan peringatan kepada pengunduhnya tentang beberapa bencana yang mungkin terjadi disekitar mereka. Untuk sementara ini bencana banjir, kebakaran, pemadaman listrik dan kecelakaan yang menjadi item-item penting untuk diperhatikan, informasi dapat diberikan oleh kontributor peserta yang sudah memverifikasi diri lengkap dengan alamat rumah, kantor atau sekolah (satu pengunduh bisa memberikan 3 alamat) dan tim administrasinya yang siap 24 jam, akan mengonfirmasikan berita ini dengan pihak berwenang dahulu, baru disebarkan informasinya, demi menghindari 'hoax'.
Setelah pembukaan oleh 'host' yang cantik yang saya lupa namanya, dilanjutkan kata sambutan dari Presiden direktur ZII Philippe Danielski dalam bahasa Inggris dalam sebuah tayangan video, lalu dilanjutkan dengan pemaparan dari pihak Marketing, bagian IT dari Z-Alert dan mewakili kompasianer adalah Motulz yang sering menulis rubrik tehnologi. Kesempatan menjadi kontributor kejadian bencana di jalanan Jakarta mungkin menjadi alasan tersendiri menariknya Z-Alert bagi para Blogger.
Saat sesi tanya jawab sempat ingin bertanya mengapa 'demo' dan tawuran belum ada di aplikasi ini, padahal di JABODETABEK, mungkin hal inilah yang paling ditakuti, karena trauma akan Mei 98. Bila ada demonstrasi besar, bukan saja kemacetan, namun ada kemungkinan terjadi tindak kriminal bagi orang-orang yang lewat. Namun apa boleh buat, di sesi pertanyaan pertama saja, sudah 9 orang mengacungkan jari, terpaksalah membatalkan pertanyaan itu, karena mungkin juga demonstrasi, kerusuhan dan tawuran adalah bentuk bencana khusus yang asuransi kebanyakan tidak mau menanggung.
Mohon maaf, daftar peserta dan nama pembicara Saya tidak bisa sebut dengan tepat karena mengapa sampai pagi ini artikel pengumuman Z-alert yang http://event.kompasiana.com/kompasiana/yuk-ikutan-nangkring-dan-cari-tahu-cara-hadapi-banjir-dan-risiko-lain-bareng-z-alert_589ac4a8737a611f10d57fe0 , susah dibuka.
Sekian dan terima kasih.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI