Mohon tunggu...
Posma Siahaan
Posma Siahaan Mohon Tunggu... Dokter - Science and art

Bapaknya Matius Siahaan, Markus Siahaan dan Lukas Siahaan. Novel onlineku ada di https://posmasiahaan.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Anggap Semua Pasien Dokter sebagai ODHA...

30 November 2013   23:48 Diperbarui: 24 Juni 2015   04:28 615
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_305636" align="aligncenter" width="614" caption="dokumentasi pribadi"][/caption]

"Dokter Posma sering memegang pasien HIV positif?"Tanya seorang teman sejawat spesialis bedah padaku saat bertemu di sebuah seminar HIV-AIDS.

"Sebulan satu sampai dua kasus baru adalah ketemu. Kasusnya mulai banyak di Palembang. Kenapa, dok?"Tanyaku.

"Waktu saya tamat dokter, HIV itu masih sangat menakutkan, jadi saya kalau tahu pasiennya HIV positif jadi takut pengoperasi."Katanya lagi.

Lalu dia yang lebih tua 10 tahunan dari saya ini bercerita sempat berdebat dengan direktur karena menolak mengoperasi seorang penderita HIV yang kecelakaan lalu lintas dan perlu dibedah perutnya karena ada perdarahan organ dalam.

"Saya bilang ke direktur, operasi bedah itu perlu konsentrasi tinggi. Bagaimana saya bisa konsentrasi kalau saya ketakutan tertular dengan virus HIV yang ada di darah pasien?"

Lalu alasan dia pun dimaklumi oleh ketua komite medik rumah sakitnya, bahwa dokter harus melakukan tugasnya dalam keadaan sehat jasmani dan rohani. Kalau si dokter 'stress' akan tertular penyakit si pasien, maka dia dapat menolak mengobatinya.

"Jadi, siapa yang mengerjakan?"Tanya saya.

"Dokter bedah lain yang lebih junior, tetapi dia tidak dikasih tahu kalau pasien itu HIV positif. Setelah selesai pembedahan baru dia tahu dan dia jadinya 'stress'."

"Nah, pasien-pasien dokter lainnya apakah sudah tahu HIV positif atau tidak?"Tanya saya serius.

"Wah, iya ya. Saya tidak tahu pasti apakah semua pasien saya sudah dicek status HIV darahnya."Padahal dia sudah 15 tahunan bergelut di bidang pembedahan dan mengoperasi ribuan orang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun