Mooncake Festival menjadi sebuah gambaran atas perayaan Mid-Autumn Festival yang selalu diperingati oleh sekelompok orang berdarah Tionghoa di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Meskipun Masyarakat Indonesia sangat heterogen, tetapi realitanya, tradisi kuno asal Tiongkok ini mampu menarik perhatian dari berbagai macam kalangan, mulai dari individu, kelompok, maupun instansi di Indonesia. Melihat cukup tingginya minat Masyarakat Indonesia terhadap Mid-Autumn Festival, Great Crystal School and Course Center sebagai sekolah Satuan Pendidikan Kerjasama (SPK) ingin mengajak seluruh Masyarakat Surabaya dan sekitarnya untuk ikut merayakan MidAutumn Festival dengan menghadiri event Mooncake Festival 2023 yang diadakan pada Sabtu, 23 September 2023, pukul 16.00 -- selesai di Great Crystal School and Course Center, Surabaya.Â
Acara ini akan terbuka untuk umum dan tanpa dipungut biaya apapun (free) sehingga bisa dihadiri oleh seluruh orang dari kalangan manapun. "Tidak perlu takut bosan karena Great Crystal School and Course Center telah mempersiapkan banyak hiburan menarik yang bisa dinikmati oleh setiap tamu yang hadir. Mulai dari penampilan siswa/i kami yang dikemas dalam bentuk drama, menari, dan menyanyi, lalu ada penampilan barongsai, pesta lampion, dan juga terdapat bazar yang menjual berbagai macam food and beverage (F&B), mainan anak, aksesoris, dan juga baju," tutur Joshua Jayaa, Public Relation Great Crystal School and Course Center. Selain banyaknya hiburan (entertainment) yang telah disiapkan, dipertengahan acara akan ada sedikit pemaparan (edukasi) mengenai legenda dari peringatan Mid-Autum Festival itu sendiri yang disampaikan menggunakan bahasa mandarin (Chinese).Â
"Mid-Autumn Festival menjadi salah satu budaya atau tradisi Negara China yang selalu dirayakan dari tahun ke tahun karena arti perayaannya yang cukup dalam. Maka dari itu, tidak heran apabila sampai era modernisasi sekarang ini, perayaan Mid-Autumn Festival tetap ada dan tidak pudar di kalangan masyarakat. Oleh karena itu, Great Crystal School and Course Center ingin turut melestarikan budaya tersebut lewat acara Mooncake Festival yang akan datang. Hal tersebut juga selaras dengan visi dan misi Great Crystal School and Course Center, yaitu menjunjung tinggi adanya multiculturalism di lingkungan sekolah yang berpusat pada anak didik kami," pungkas Yuliana Harijanto, Kepala Sekolah Great Crystal School and Course Center.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H