Mohon tunggu...
Muhammad Faris Helmi Priyono
Muhammad Faris Helmi Priyono Mohon Tunggu... Mahasiswa - Selamat datang di blog saya!

Saya Helmi, Mahasiswa Hubungan Internasional Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Antisipasi Perilaku Insecure pada Anak dengan Pygmalion Effect

28 September 2021   20:51 Diperbarui: 28 September 2021   21:01 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

ANTISIPASI PERILAKU INSECURE PADA ANAK DENGAN PYGMALION EFFECT

Oleh: Muhammad Faris Helmi Priyono

NIM: 202110230311596

Mempunyai anak adalah sebuah anugerah dan pemberian terbesar yang diberikan Allah Ta'ala kepada orangtua. Bagaimana tidak? Mengandunng selama sembilan bulan, proses melahirkan yang tidak mudah, sampai mengasuh dan membiayai sedari lahir. Semua itu dilalui untuk seorang anak yang diharapkan bisa menjadi seorang yang bermanfaat dan melanjutkan garis keturunan yang baik.

Tetapi bagaimana jika si anak tidak tumbuh seperti yang diharapkan? Bagaimana jika dia menjadi pribadi yang penakut? Atau pemalu? Atau bahkan rendah diri? Semua itu adalah perilaku karakteristik insecure.

Insecure sendiri adalah takut akan sesuatu yang bermuara dari kekecewaan dan tidak yakin dengan kemampuan diri sendiri (Uyu Mu'awwanah, 2017). Insecure bisa membawa anak sampai pada titik menjadi pribadi yang penakut, pemalu, atau rendah diri dan merasa tidak berharga. Tentu semua ini tidak diinginkan para orang tua terjadi kepada anaknya. 

Maka untuk menghindari hal-hal tersebut terjadi, para orang tua harus tau cara dan metode untuk mengantisipasi agar anak-anaknya tumbuh kembang seperti yang diharapkan. Salah satu metode yang bisa digunakan adalah dengan Pygmalion Effect.

Untuk mengetahui apa itu Pygmalion Effect mari kita ulas kembali asal-usul nama tersebut. Kita akan kembali jauh ke zaman Meteologi Yunani. Disebutkan hidup pemahat patung handal bernama Pygmalion. 

Pygmalion disenangi orang-orang selain karena selalu bertutur kata yang baik dan jujur, ia juga selalu memandang segala sesuatu dari sisi positifnya. Jadi tidak heran kalau orang-orang merasa nyaman dengannya karena aura positif yang dipancarkan Pygmalion sangatlah kuat.

Pygmalion juga sesosok orang yang perfeksionis. Mengerjakan segala sesuatu dengan tekun dan teliti. Sampai pada suatu hari, ia memahat sebuah patung wanita yang sangat cantik. 

Karena sempurnan karyanya, sampai disebutkan bahwa patung wanita tersebut mengalahkan kecantikan wanita yang hidup di kota tersebut. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun