Mohon tunggu...
pmmumm432021
pmmumm432021 Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

PMM UMM Kel. 43: Kegiatan Sosialisasi LBP, OA, dan CTS Keluarahan Sumbersari

8 Oktober 2021   16:36 Diperbarui: 12 Oktober 2021   15:04 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kelurahan Sumbersari merupakan kelurahan yang terletak di wilayah Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Kelurahan ini terdiri dari tujuh RW (Rukun Warga) dan 40 RT (Rukun Tetangga). Sumbersari dipimpin oleh seorang Lurah. Dalam mengemban tugasnya sehari-hari, Lurah Sumbersari dibantu oleh staf dengan jumlah personel 10 orang. Untuk mengurus administrasi kependudukan, warga setempat bisa datang ke Kantor Kelurahan Sumbersari yang beralamatkan di Jl. Bend Sigura-gura No. 31, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang 65145.

Dokrpi
Dokrpi

Pelaksanaan PMM (Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa) Universitas Muhammadiyah Malang kelompok 43 gelombang 14 ini berlokasi di Kelurahan Sumbersari RW 2 dan RW 3 . Salah satu dari program kerja kami adalah melakukan edukasi tentang Low Back Pain atau disebut dengan nyeri punggung bawah dan Carpal Tunnel Syndrome atau disebut dengan nyeri pergelangan tangan, dan Osteoarthritis yang merupakan peradangan sendi kronik. Peserta yang mengikuti sosialisi yaitu lebih ditujukan kepada ibu ibu rumah tangga dan lansia. 

Di Kelurahan Sumbersari RW 2 pesertanya ibu ibu rumah tangga, di RW 3 pesertanya yaitu ibu rumah tangga dan lansia. Antusias dari peserta sangat tinggi, saat pemateri menjelaskan peserta sangat memperhatikan materi yang disampaikan, satu persatu pertanyaan dari warga diberikan kepada pemateri dan pemateri menjawab hingga pertanyaan terjawab dan peserta pun puas dengan jawaban yang diberikan. Disamping pelaksanaan sosialisasi tersebut, kami tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memberikan handsanitizer dan masker kepada peserta.

Dokrpi
Dokrpi
Pemateri sebelumnya mengenalkan Fisioterapi terlebih dahulu kepada peserta, apa itu Fisioterapi dan apa peran Fisioterapi. Memaparkan materi kepada peserta tentang nyeri punggung bawah dan nyeri pergelangan tangan secara lengkap dan beberapa peserta mengalami hal serupa sehingga mereka menanyakan lebih rinci tentang penyakit tersebut. Pemateri juga melakukan beberapa latihan-latihan sederhana yang bisa dilakukan mandiri dirumah, peserta mengikutinya dengan penuh semangat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun