Mohon tunggu...
pmmumm 30
pmmumm 30 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Muhammadiyah Malang

Akun publikasi Kelompok 30 Pengabdian pada Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang 2022

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Cek Kesehatan Lansia Gratis oleh Mahasiswa UMM

26 September 2022   16:21 Diperbarui: 26 September 2022   16:23 143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PMM merupakan salah satu progam yang diadakan oleh Univeristas Muhammdiyah Malang. Progam Pengabdian Masyarakat  atau lebih di kenal dengan PMM memiliki tujuan yakni membantu dan memfasilitasi kegiatan masyarakat contohnya dalam progam PMM pada kelompok 30 gelombang 9 yang bertempat di Dusun Banjar Tengah, Desa Sumbersekar, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang terdapat program cek kesehatan gratis pada lansia  di desa tersebut terkhusus RT. 02.

Lansia merupakan golongan umur yang cenderung memiliki potensi peningkatan kadar asam urat dan gula darah yang tinggi. Pada lansia, kebanyakan kasus terjadinya asam urat disebabkan oleh rendahnya tingkat pengeluaran (ekskresi) zat asam urat dari tubuh. Penyebab berikutnya adalah tingginya produksi zat asam urat dan campuran antara keduanya. 

Pemicu lain yaitu pola makan, aktivitas sehari-hari, riwayat kesehatan keluarga dan faktor usia. Namun, banyak dari masyarakat yang tidak sadar dan tidak mengetahui bahaya apabila hal ini terus menerus dibiarkan. 

Entah karena kurangnya kesadaran, kurangnya akses terhadap fasilitas kesehatan maupun karena kurangnya pemahaman mengenai tanda dan gejala dari penyakit itu sendiri. Karena hal itulah kami berinisiatif untuk mengadakan pengecekan kesehatan gratis yang meliputi cek tekanan darah dan cek kadar gula darah dan asam urat.

Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri

Kami melakukan cek kesehatan gratis pada tanggal  15 September 2022 dimulai pukul 12.00 WIB hingga sore sekitar pukul 15.00 WIB ada sekitar 24 lansia yang ikut dalam pemeriksaan gratis kali ini. 

Selama pemeriksaan kami juga bertanya lebih lanjut mengenai riwayat kesehatan dan penyakit turunan keluarga karena dua hal ini juga bisa menjadi faktor dari tingginya kadar gula darah dan asam urat yang dimiliki, setelah pemeriksaan kami juga memberikan edukasi singkat kepada para lansia mengenai tanda dan gejala serta apa yang harus dilakukan untuk mencegah dan menanganinya.

Diharapakan progam pengabdia yang kami adakan kali ini dapat menjadi sarana pengamalan ilmu yang telah kami dapatkan di bangku kuliah serta bermanfaat bagi warga sekitar agar dapat menjaga kesehatannya lebih baik lagi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun