Penutupan kegiatan pengabdian masyarakat oleh mahasiswa (PPM) Universitas Muhammadiyah Malang Di desa Tegalweru Kecamatan Dau, Kabupaten Malang dilaksanakan pada 12 Januari 2021 yang bertempat di balai Desa Tegalweru. Kegiatan ini dilaksanakan ditengah berlakunya PPKM oleh karena itu tamu undangan tetap dibatasi dan dengan mematuhi protokol kesehatan dasar seperti menjaga jarak serta memakai masker.
Penutupan ini ditutup oleh bapak sekertaris desa karena bapak kepala desa berhalangan untuk hadir dan dihadiri oleh beberapa perangkat desa dan mahasiswa PMM. Â Penutupan ini dilaksanakan dalam rangka menjelaskan poin-poin progam kerja yang sudah dilaksanakan selama berada didesa Tegalweru.
Penutupan pada hari ini juga bersamaan dengan kelompok lain sehingga penutupak dilaksanakan secara bersama untuk mempersingkat waktu. Ketua pelaksana PMM, Eka yanti berharap progam kerja yang telah dilakukan pada Desa Tegalweru dapat membawa perubahan kepada Desa Tegalweru. Dan semua program kerja yang telah dilaksanakan semoga bermanfaat untuk semua pihak. Tak hanya itu ketua pelaksana PMM Universitas Muhammadiyah Malang berharap mahasiswa yang telah terlibat dalam menjalankan progam kerja di Desa Tegalweru membawa dampak yang baik untuk masyarakat desa Tegalweru.
Kepala desa Tegalweru, Bapak Budi santoso berterimakasih atas ide-ide progam kerja yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa PMM dan serta dapat membantu dalam pengembangan sumber daya dan potensi Desa Tegalweru agar lebih berkembang dan tertata rapi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H