Mohon tunggu...
PC. PMII Jakarta Utara
PC. PMII Jakarta Utara Mohon Tunggu... Jurnalis - media pmii jakarta utara

didiklah pemuda dengan organisasi dan didiklah pemerintah dengan perlawanan.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, PMII Jakut Gelar Do'a Bersama Untuk Keselamatan Bangsa Indonesia

7 November 2020   00:27 Diperbarui: 7 November 2020   00:37 140
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Cabang Jakarta Utara menggelar Maulid Nabi Muhammad SAW pada Rabu, 04 November 2020 untuk memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW.  Acara bertempat di sekretariat PMII Jakarta Utara Jl. F Gang I No. 7A RT.08/02 Rawa Badak Utara, Jakarta Utara (Sabtu, 07/11/20).

Acara tersebut dilaksanakan sebagai bentuk doa Bersama demi keselamatan bangsa Indonesia. Ketua kegiatan Ma'ruf  menyampaikan "pada momen maulid Nabi Muhammad SAW di tahun 2020 ini sebagai wujud mengingat perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam mensyiarkan islam dan juga di momen ini saya mengajak untuk bermunajat  kepada Allah SWT  serta bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW agar bangsa Indonesia selalu diberikan rahmat dan keselamatan untuk kedepannya".

Ketua Cabang PMII Jakarta Utara sahabat Fathan Mandela menambahkan bahwa "kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diinisiasikan oleh kader PMII Jakarta Utara merupakan bentuk kecintaan kepada Nabi Besar Muhammad SAW, Sebagai kader PMII Jakarta Utara yang notabene-nya sebagai organisasi yang ber-ideologi Ahlussunnah Wal Jama'ah harus dapat mengamalkan daripada sunnah-sunnah Nabi.  

Dalam Maulid Nabi Muhammad SAW, hadir Sayyid Muhammad Ulil Absor yang memimpin pembacaan Maulid Nabi dan Ustad Muhammad Fahdian Akbar yang memberikan tausiah dan doa. Hadir juga Pendiri PMII Jakut, jajaran Majelis Pembina Cabang (Mabincab), para senior PMII Jakut, jajaran komisariat dan rayon se-Jakarta Utara serta masyarakat sekitar sekretariat.

Lap : DW

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun