Mohon tunggu...
PKPU SATU
PKPU SATU Mohon Tunggu... -

PKPU Lembaga Kemanusiaan Nasional

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Aid For Somalia: PKPU Kirim Misi Kemanusiaan ke Somalia

5 September 2011   17:54 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:13 239
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jakarta, 6 September 2011 - Dampak bencana kelaparan dan kekeringan di Somalia diperkirakan akan terus meluas dalam beberapa waktu ke depan. Puluhan ribu warga di tanduk benua Afrika telah meregang nyawa akibat bencana yang tidak berkesudahan sepanjang beberapa tahun belakangan ini. Kekurangan bahan makanan, obat-obatan dan bantuan kemanusiaan lainnya memperparah kondisi masyarakat yang membutuhkan segera pertolongan dunia internasional. Kondisi bertambah buruk dengan konflik perang saudara tak berkesudahan sehingga membuat terhambatnya penyaluran bantuan kemanusiaan bagi warga Somalia. Sejak Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengumumkan secara resmi bahwa bencana kelaparan akan semakin meluas jika tanpa ada campur tangan dunia internasional, termasuk melalui lembaga-lembaga kemanusiaan di dunia. Korban setiap hari terus berjatuhan, terutama di kalangan anak-anak akibat kelaparan. Sedikitnya tiap hari 12 nyawa anak tidak tertolong karena kelaparan yang sampai ke tingkat kekurangan nutrisi melebihi ambang 30 persen. Setidaknya 29 ribu anak-anak meninggal dunia akibat kelaparan. Para orang tua tidak memiliki pilihan menghadapi kondisi serba sulit tersebut. Sementara itu gelombang pengungsian besar terutama ke ibukota Somalia Mogadishu terus terjadi sebagai salah satu upaya mempertahankan hidup. Kondisi Somalia yang memprihatinkan ini kian menjadi perhatian utama banyak lembaga kemanusiaan internasional saat ini, termasuk lembaga kemanusiaan nasional PKPU. PKPU sebagai salah satu lembaga yang mendapatkan register dari PBB merasa ikut terpanggil berbuat untuk Somalia. Saat ini tercatat hampir separuh jumlah penduduk dari jumlah penduduk Somalia, sekitar 3,7 juta jiwa terkena dampak dari bencana kemanusiaan ini. Diwilayah Somalia bagian Selatan tingkat nutrisi buruk menjadi tertinggi di dunia, melewati 50 persen di beberapa daerah. Dan bencana kekeringan inipun telah berdampak pada masyarakat di Kenya, Ethiopia, dan Djibouti. Tim Kemanusiaan PKPU Menyikapi kondisi di Somalia ini, PKPU pada tanggal 7 September 2011 dinihari memberangkatkan tim relawan kemanusiaan ke Negara Benua Afrika tersebut sebagai langkah kongkrit menjawab persoalan bencana kelaparan dan kekeringan. Misi kemanusiaan PKPU ini akan dipimpin oleh Direktur Pendayagunaan, Tomy Hendrajati bersama Koordinator Rescue Subur Rojinawi, serta Koordinator Media dan Komunikasi, Sukismo dan Elfiyon Tanjung. Sebagai bentuk kesiapan misi kemanusiaan PKPU, sejak Agustus lalu secara intensif telah melakukan komunikasi dengan Kedutaan Besar Somalia di Indonesia mengenai langkah-langkah bantuan apa yang dapat dilakukan. Rencana misi kemanusiaan ini mendapat respon sangat baik dari Kedubes Somalia dan siap membantu kelancaran misi kemanusiaan ini nantinya di Somalia. Pengalaman PKPU dalam penanganan bencana dengan moto “Menerobos Tanpa Menunggu”  menjadi pelajaran dalam menjalankan misi kemanusiaan ini, karena di samping dengan medan tantangan cukup berat, namun penyelamatan jiwa manusia harus tetap dilakukan. Seperti diungkapkan Direktur Pendayagunaan PKPU, Tomy Hendrajati bahwa sudah banyak yang dilakukan dan turun tangan membantu namun masih sangat banyak yang perlu dilakukan. Langkah awal dengan menyelamatan masyarakat Somalia dari kelaparan dengan bantuan makanan, obat-obatan dan keperluan mendasar lainnya secara berkelanjutan. Misi ini agak berbeda dengan misi kemanusiaan lainnya yang pernah dilakukan PKPU seperti penanganan banjir Pakistan, termasuk di dalam negeri seperti bencana Merapi, Banjir di Wasior, Tsunami dan Gempa Bumi di Aceh, Sumatera Barat dan sejumlah daerah lainnya. Untuk Somalia, persoalan tidak akan selesai dengan cepat dan membutuhkan perhatian jangka panjang untuk memulihkan kembali kondisi masyarakat yang kritis. Agar bantuan tepat sasaran dan efektif, tim misi kemanusiaan diturunkan ke Somalia ini  memiliki tugas melakukan asesmen lapangan terhadap kondisi masyarakat di Somalia sesuai dengan kapasitas PKPU. Bantuan yang akan diberikan nantinya agar tidak bak menebar garam di lautan maka diperlukan perencanaan dengan terstruktur agar menjawab persoalan mendasar di masyarakat Somalia, bernilai penting, tepat sasaran, cara, serta waktunya. Dalam setiap aksi kemanusiaan PKPU mengklasifikasi aksi tanggap bencana ini dengan tiga tahapan yaitu Tahap Tanggap darurat atau Emergency Response, Tahap Rehabilitasi, dan Tahap Pembangunan Kembali atau Re-Development. Pada tahap awal ini atau emergency response hal diprioritaskan adalah life saving activities atau penyelamatan kemanusiaan. Sebagaimana kondisi riil di lapangan bahwa kebanyakan korban jiwa adalah para anak-anak dari kekurangan nutrisi maka konsentrasi utama nantinya pada perbaikan nutrisi anak-anak dan ibu melalui perbaikan gizi dan pemberian makanan tambahan. Tahap awal ini juga mengisyaratkan identifikasi masalah lapangan yang sangat penting dilakukan sehingga dapat menjadi dasar perencanaan intervensi PKPU selama setahun kedepan. Dalam program kemanusiaan ini nantinya PKPU memiliki jaringan kerjasama dengan sejumlah lembaga kemanusiaan internasional lainnya antara lain dengan IHH Turki, IGMG Jerman dan Zamzam Foundation sebuah NGO Lokal. Tentu misi kemanusiaan ini akan berjalan dengan baik dengan dukungan moril dan materil dari masyarakat internasional termasuk di Indonesia untuk bersama peduli dengan penderitaan masyarakat Somalia. Untuk itu PKPU mengajak semua lapisan masyarakat bersama menyelamatkan Somalia dengan mengulurkan donasinya melalui rekening kemanusiaan BCA 6000.34.7777, Bank Mandiri 126.000.1005.114 atas nama PKPU Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi: Sri Adi Bramasetia - 08111830830 Sukismo - 081363366444 Grha Peduli PKPU Jl Raya Pasar Minggu No.49 Kav. III Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan (depan Sucofindo)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun