Mohon tunggu...
Saepiudin Syarif
Saepiudin Syarif Mohon Tunggu... Freelancer - Writer

Menulis dan membaca

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Isra Miraj Sang Junjungan Umat

28 Februari 2022   14:22 Diperbarui: 28 Februari 2022   14:41 242
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Perjalanan Nabi Muhammad SAW ke langit ke tujuh dalam satu malam | Foto: jatim.tribunnews.com

Ya Rasulullah,
Kami tak mengenalmu secara langsung,
Kami tak tahu wujud rupamu,
Kami adalah generasi yang jauh denganmu,

Tapi ingin kami sampaikan padamu
betapa besar rasa terima kasih kami atas segalamu cintamu, kasih sayangmu,
jasamu, pengorbananmu, yang tak mungkin terbalas oleh kami umatmu,

Engkau adalah junjungan kami,
Kekasih Tuhan pencipta alam raya,
Kau banyak berkorban untuk umatmu,
Kau ingat semua umatmu,
Cintamu yang kami inginkan,
Syafaatmu yang kami butuhkan,

Ya Rasulullah,
Engkau adalah manusia agung,
Agung di dunia, agung di akhirat,
Kami sadar belum menjadi umatmu yang taat. Kami belum menjalankan semua yang kau ajarkan untuk berserah kepada Allah secara kaffah.

Kami tak pandai berkata-kata,
Kami tak pandai menbaca tanda,
Hanya kasihmu dan Kasih-Nya saja yang akan menolong hamba,
Semoga ada kesempatan bertemu denganmu, mendengar suaramu, berada dalam barisanmu,

Hanya sholawat yang bisa kami ucapkan,
Padamu manusia nan luar biasa,
Perjalananmu menembus angkasa adalah bukti cinta-Nya padamu sehingga mengundangmu ke singgasana-Nya di langit ketujuh.

Kau ajarkan kami membaca kitab,
Kau ajarkan kami sholat,
Kau ajarkan kami berakhlak beradab,
Kau ajarkan kami mencinta,
Kau ajarkan kami berkasih sayang,
Kau ajarkan kami berhati lembut,
Kau ajarkan kami berperikemanusiaan,
Kau ajarkan kami mengasihi semua makhluk,

Tiap hari pintu-Nya terbuka
Lima kali sehari berkat kasihmu pada kami umatmu padahal sebelumnya Dia memintamu menyembah-Nya puluhan kali dalam sehari,

Kau adalah pemimpin besar, berjiwa besar, Kau adalah pemimpin mulia, berhati mulia,

Ya Rasulullah,
Isra Miraj-mu hadiah terbesar bagi kami umatmu,
Syafaatilah kami selalu,
Aamiin...

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun