Mohon tunggu...
Petrus Kanisius
Petrus Kanisius Mohon Tunggu... Wiraswasta - Belajar Menulis

Belajar menulis dan suka membaca. Saat ini bekerja di Yayasan Palung

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Puisi untuk Sang "El Comandante" Fidel Castro

28 November 2016   16:26 Diperbarui: 29 November 2016   13:03 299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Screen shot Koran Jakarta, Foto dok. reuters/Charles Platiau

Engkau telah berpulang ke Pangkuan Sang Ilahi kini,di usia rentamu engkau dipanggil.

Engkau mengembara, tak bisa disangkal sebagai penopang masyarakat kecil yang ada di Kuba sana, Engkau jua dikenal tak hanya di Kuba negerimu, tetapi juga di seluruh penjuru negeri.

Semangatmu memperjuangkan rakyatmu terbukti dengan kecintaan mereka dan kesedihan mereka saat engkau berpulang.

Banyak yang menyayangimu, tak sedikit pula yang menentangmu karena itu engkau Sang  El Comandante, Engkau Sang komandan karena kemandirianmu banyak dipuji karena jiwamu murni untuk akar rumput di negerimu.

Fidel, engkau dikagumi karena sikapmu, cintamu kepada negerimu. Engkau dicaci karena sikapmu yang berani tanpa takut demi negara jua rakyatmu.

Kasihmu kepada rakyatmu tak lekang oleh waktu hingga akhir perjuanganmu demikian mungkin rakyatmu di Kuba akan mengingatmu abadi selamanya karena jasamu.

Para pemimpin dunia jua tak mengelak engkau sebagai komandan, sebagai sosok, tokoh yang tak pernah lelah berjuang demi negaramu.

Keberanianmu menentang segala hegemoni barat, setidaknya itu yang menyematkan sosokmu sebagai kesatria dan sang revolusioner.

RIP Fidel Castro, jasamu akan dikenang oleh rakyatmu dan dunia,  Akan abadi tak lekang oleh waktu.

Petrus Kanisius-Yayasan Palung

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun