Mohon tunggu...
Petrus Kanisius
Petrus Kanisius Mohon Tunggu... Wiraswasta - Belajar Menulis

Belajar menulis dan suka membaca. Saat ini bekerja di Yayasan Palung

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Berbagi Informasi Konservasi dan Keorganisasian kepada Kelompok Muda Yayasan Palung

22 Februari 2023   13:39 Diperbarui: 22 Februari 2023   13:42 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Saat saya berkesempatan berbagi indormasi kepada adik-adik kelompok muda binaan Yayasan Palung. (Foto: Ranti Naruri/Yayasan Palung).

Sabtu (18/2/2023) pekan lalu, diadakan kegiatan peningkatan kapasitas bagi kelompok muda binaan yaitu RK-TAJAM, di Kantor Yayasan Palung (YP) Ketapang.

Dalam kegiatan tersebut, kelompok muda binaan Yayasan Palung dibekali dengan beberapa materi (pengetahuan) tentang konservasi, lembaga dan keorganisasian dan kerelawanan.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Manager Pendidikan Lingkungan dan Media Kampanye Yayasan Palung, Widiya Octa Selfiany.

Pada kesempatan pertama, penyampaian materi disampaikan oleh Ranti Naruri dari Program Sustainable Livelihood atau Program Mata Pencaharian Berkelanjutan, yang pada kesempatan tersebut menyampaikan materi tentang keorganisasian dan kerelawanan.

Ranti, sapaan akrabnya menyampaikan apa-apa saja yang manfaat dan tujuan dari berorganisasi atau pun menjadi seorang relawan harus berdasarkan panggilan dari hati dan keihlasan untuk bersama-sama mencapai tujuan tidak terkecuali tentang konservasi.

Selain itu juga, Ranti menekankan kekompokan kepada relawan untuk selalu menyebarkan virus-virus konservasi dan kampanye lingkungan serta selalu membawa nama baik Lembaga dan organisasi.

Selanjutnya, pada kesempatan itu juga, disampaikan materi tentang kelembagaan yang disampaikan oleh Petrus Kanisius (Pit). Peserta yang mengikuti kegiatan peningkatan kapasitas tersebut diajak mengenal apa-apa saja kegiatan yang dilakukan oleh Yayasan Palung selama ini.

Saat saya berkesempatan berbagi indormasi kepada adik-adik kelompok muda binaan Yayasan Palung. (Foto: Ranti Naruri/Yayasan Palung).
Saat saya berkesempatan berbagi indormasi kepada adik-adik kelompok muda binaan Yayasan Palung. (Foto: Ranti Naruri/Yayasan Palung).

Pada kesempatan itu pula, Pit berkesempatan disampaikan materi kepada kelompok muda tentang informasi dasar tentang orangutan.  

Yayasan Palung sebagai Lembaga konservasi yang memiliki perhatian kepada perlindungan terhadap orangutan dan habitatnya memerlukan penyambung lidah (perpanjangan tangan) dari kelompok-kelompok muda di area kerjanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun