Memasuki pekan ke-25 Gojek Traveloka Liga 1 Mitra Kukar kedatangan lawan berat asal Jawa Timur Arema Malang di Stadion Haji Imut markas Mitra Kukar pada (20/9/2017) pukul 19.30 WIB. Laga tersebut anti klimaks bagi Mitra Kukar, pasalnya tim yang berjuluk Naga Mekes ini menelan kekalahan telak 0-3 tanpa balas.
Dimenit awal babak pertama kedua tim bermain seimbang. Arema mendapat peluang lebih dulu melalui Esteban Vizcarra, namun tidak membuahkan hasil. Begitu juga dengan sepakan pojok Mitra Kukar yang ditinju Dwi Kuswanto.
Singo Edan berbangga, upayanya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-17 melalui Ahmat Farizi yang menyambar, bola kemelut di kotak penalti Mitra Kukar. Bermain dikandang sendiri membuat tim yang berjuluk Naga Mekes berjuang mati-matian untuk menyamakan kedudukan, namun hingga babak pertama usai keunggulan Arema FC 0-1 tetap tak berubah.
Memasuki babak kedua Mitra Kukar tak henti melakukan serangan pertahanan Arema FC. Alih-alih mencetak gol, justru Mitra Kukar kecolongan di menit ke-55. Hendro Siswanto berhasil memanfaatkan umpan dari Cristian Gonzales. Menit 59 atau empat menit berselang, tuan rumah semakin tertinggal. Kali ini, giliran Ahmet Atayew yang mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan dari Dendi Santoso.
Mitra Kukar terus keluar menyerang untuk memecahkan kebuntuan demi menjalankan misi mustahilnya, yaitu menyamakan kedudukan. Pada menit ke-71 Marclei Santos hampir saja membuat seisi Stadion Haji Imut bergemuruh lewat tendangan kerasnya, namun Dwi Kuswanto berhasil menghalaunya. Hingga ditiupnya peluit panjang yang menandakan berakhirnya pertandingan ditutup dengan skor 3-0 untuk kemenangan Arema FC. Torehan tiga poin di laga lawatan membuat Singo Edan memperoleh poin 40, masih belum beranjak dari klasemen tujuh Gojek Traveloka Liga 1.
Makassar, 21 September 2017.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H