Mohon tunggu...
Pipi Ariyanti
Pipi Ariyanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Jurusan Kimia Program Studi Pendidikan Kimia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Fotosintesis: Bagaimana Proses Terjadinya?

21 April 2022   17:55 Diperbarui: 21 April 2022   18:01 622
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Halloo sahabat online...

Apa kabar kalian semua..

Kali ini kita akan mempelajari mengenai Fotosintesis

Fotosintesis? Apa itu?

Agar tumbuhan dapat tumbuh dan berkembang, dibutuhkan karbondioksida, air, dan energi melalui  suatu proses kimia yang dinamakan Fotosintesis. Dalam prosesnya, fotosintesis menghasilkan glukosa yang merupakan bahan dasar membangun  zat makanan yang dibutuhkan sebagai sumber energi.

Jadi, Apa sih itu Fotosintesis?

Fotosintesis adalah pemanfaatan energi cahaya matahari oleh tumbuhan atau bakteri untuk mengubah karbondioksida dan air menjadi karbohidrat.

Mari kita mempelajari lebih detail bagaimana proses fotosintesis terjadi.

Dalam proses fotosintesis, selain menghasilkan glukosa fotosintesis juga dihasilkan oksigen. Energi yang dibutuhkan dalam proses fotosintesis berasal dari matahari dalam bentuk cahaya. Cahaya matahari berbentuk gelombang yang tersusun dari partikel-partikel energi yang disebut dengan foton. Sebuah foton  dapat dikarakterisasikan oleh panjang gelombang. Cahaya matahari yang di pancarkan terdiri dari paket foton yang memiliki panjang gelombang yang berbeda kemudian dikelompokkan dan di kenal dengan istilah spektrum elektromagnetik.

Pada prosesnya, fotosintesis hanya menggunakan sebagian cahaya dalam spektrum gelombang elektromagnetik yaitu cahaya dengan panjang gelombang tertentu misalnya cahaya tampak. Hal ini dikarenakan pada tumbuhan terdapat pigmen warna khusus yang hanya mampu menyerap cahaya matahari dengan kisaran panjang gelombang dalam spektrum cahaya tampak. Warna pada tumbuhan dihasilkan dari pantulan cahaya matahari.

Mengapa tumbuhan berwarna hijau?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun