Apakah yang kamu cari di antara langit senja?
Bersabar sejenak dua jenak jika kamu mencari bintang-bintang.
Sebentar lagi mereka akan hadir
dan menyemarakkan kanvas malam yang dilukis semesta.
Bukan itu?
lalu apa yang kamu cari?
Apakah parade burung-burung camar yang berarak pulang,
awan-awan berwarna tembaga yang memuja samudera,
atau bait-bait puisi yang menyembunyikan diri di antara siluet kota?
Demikianlah pertanyaan demi pertanyaan
yang aku tujukan pada diriku sendiri
setiap kali mengawali pagi dengan sepi
dan mengakhiri senja dengan nelangsa.
Sering kali pertanyaan-pertanyaan itu
jadi seperti kembang ilalang yang dibawa angin padang
luruh bersama malam.
Tapi kadang aku bisa menemukan jawabannya
setelah mencarinya di antara relung-relung jiwa
dan di antara gurat-gurat wajah di dalam cermin.
Rupanya kamu sedang mencari garis wajah rindu
di sana
di antara senja yang selalu mewah tapi bersahaja.
Kalau begitu mari mencarinya bersama-sama.Â
---
barombong, 19 maret 2024
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H