Mohon tunggu...
petungsewu kilosfer
petungsewu kilosfer Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Kuliah Kerja Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang kelompok 211 Desa Petungsewu tahun 2023

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kunjungan ke Tempat Produksi Gamelan Cipto Roso Budi Karso oleh Kelompok KKM Kilosfer-211 dalam Upaya Merevitalisasi Warisan Budaya Lokal

29 Januari 2024   18:37 Diperbarui: 29 Januari 2024   18:47 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kelompok KKM 211 bersama pak Subur/dok. pri

Petungsewu merupakan desa yang masih menjunjung tinggi nilai-nilai budaya lokal. Gamelan adalah salah satu budaya yang masih dilestarikan oleh masyarakat setempat. Gamelan memiliki nilai artistik dan historis yang signifikan sebagai warisan budaya Indonesia. Kilosfer-211 menyadari betapa pentingnya Gamelan untuk menjaga identitas budaya masyarakat setempat. Kelompok KKM 211 sebagai inisiator memberikan sumbangsih dengan melakukan pelestarian budaya gamelan lewat program kerja yang telah direncanakan sebelumnya. Dengan program kerja tersebut, kelompok KKM 211 dapat mempromosikan budaya melalui media elektronik seperti pembuatan berita di kompasiana ini.

Pada tanggal 26 desember 2023, kelompok KKM 211 melakukan kunjungan ke tempat produksi Gamelan. Disana kedatangan kelompok KKM 211 disambut baik oleh pemilik produksi gamelan bernama pak Subur dengan ditemani istrinya. Pertemuan kelompok KKM 211 dengan beliau merupakan momen langka dikarenakan banyaknya informasi terkait budaya gamelan dan kontribusi beliau lewat produksi gamelannya. Beliau mengatakan "Lek kulo neliti kiyambek nggeh, global seni niki sakjane secara langsung maknae kudu dilestarekno namun saiki wis ilang podo lali karo budaya." Menurut beliau, seni ini sebenarnya mengandung makna yakni mewajibkan kita untuk melestarikannya, akan tetapi pada masa sekarang budaya itu sudah hilang dan orang-orang saling melupakan budaya yang kita punya. Beliau turut andil dalam pelestarian budaya gamelan dan tak lupa kelompok KKM 211 melihat secara seksama bagaimana beliau memainkan alat gamelan tersebut.

Ketika beliau memainkan alat gamelan tersebut, kelompok KKM 211 merasa terkesima dengan irama dan alunan suara yang keluar dari gamelan tersebut. Dengan pertemuan ini, kami melihat secara seksama berbagai macam bentuk gamelan serta fungsi-fungsinya. Beliau terlihat antusias ketika kelompok KKM 211 menanyakan hal-hal yang berkaitan dengan gamelan tersebut. Kelompok KKM 211 sangat berterima kasih kepada beliau yang sudah memberikan informasi tentang budaya gamelan dan sedikit memperagakan cara memainkan alat tersebut. 

Beragam jenis alat gamelan/dok. pri
Beragam jenis alat gamelan/dok. pri
Kelompok KKM 211 berharap budaya Gamelan masih menjadi bagian dari keseharian di masyarakat. Diharapkan bahwa kegiatan ini akan mendorong masyarakat, terutama generasi muda, untuk lebih terlibat dalam pelestarian dan pengembangan seni tradisional. Dengan membangun kesadaran kolektif, diharapkan keberlanjutan budaya dapat dijamin untuk generasi mendatang. Ditengah badai informasi budaya asing yang bertebaran di sosial media, budaya gamelan masih tetap eksis dan digandrungi oleh masyarakat desa petungsewu. Marilah kita melihat kesempatan ini sebagai ajang untuk membantu melestarikan budaya lokal lewat berbagai macam cara. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun