Mohon tunggu...
Muhammad Farras Raihan Santosa
Muhammad Farras Raihan Santosa Mohon Tunggu... Konsultan - Auditor

When we heal the earth, we heal ourselves

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Pemberdayaan Lembu Berseri: Bentuk TJSL PT Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Tenau

2 September 2024   14:00 Diperbarui: 2 September 2024   14:02 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aksi Bersama Transplantasi Terumbu Karang di Kawasan Taman Wisata Alam Laut. (Dokumentasi Pribadi)

Pemberdayaan Lembu Berseri "Lestarikan Terumbu, untuk Berdaya, Sejahtera, dan Mandiri" merupakan sebuah program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan yang diinisiasi oleh Integrated Terminal Tenau yang berlokasi di Taman Wisata Alam Laut, Teluk Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Pada program tahunan yang dilaksanakan pada hari Sabtu (31/08/2024), PT Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Tenau berkolaborasi dengan Kelompok Anana Laut, BKSDA Kota Kupang, serta masyarakat sekitar melakukan kegiatan rehabilitasi terumbu karang dalam rangka memulihkan kondisi terumbu karang akibat terdampak badai siklon seroja yang menghancurkan sekitar 90% terumbu karang yang ada sepanjang perairan di sekitaran Bolok hingga Nunhila.

Kegiatan transplantasi terumbu karang ini, menggunakan metode alternatif jaring laba-laba (Web-Spider). Metode ini dilakukan dengan menyusun rangka berbentuk menyerupai jaring laba-laba. Terdapat beberapa kelebihan dari metode ini, diantaranya material yang murah, tidak mudah terhempas gelombang, berfungsi menstabilkan substrat secara efektif, serta mendukung rekrutmen, pertumbuhan, dan keanekaragaman karang yang tinggi.

"Tahun ini, kami melakukan transplantasi dengan jumlah 40 rangka, dengan harapan mampu meningkatkan indeks keanekaragaman hayati di area konservasi kami, Taman Wisata Alam Laut, Teluk Kupang pasca badai siklon seroja" kata Rachmad Apandi, Integrated Terminal Manager Tenau.

Pembuatan Rangka Jaring Laba-Laba (Web-Spider). (Dokumentasi Pribadi)
Pembuatan Rangka Jaring Laba-Laba (Web-Spider). (Dokumentasi Pribadi)

"Dengan adanya program ini, Kami berharap Kawasan Taman Wisata Alam Laut ini terus berkembang menjadi area wisata yang dapat dinikmati keindahan alam bawah lautnya," ujar Bernardus warga RT 007 Kelurahan Alak.

Hasil Transplantasi Terumbu Karang. (Dokumentasi Pribadi)
Hasil Transplantasi Terumbu Karang. (Dokumentasi Pribadi)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun