28 Maret 2022 -- Himmaptika Go to School merupakan program kerja Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Univet Bantara pada tahun 2022.Â
Tema pada kegiatan ini, "Bring Your Future With Gold", dengan tujuan untuk mengenalkan Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Univet Bantara kepada Siswa/Siswi kelas XII SMA/Sederajat di wilayah Wonogiri, Klaten, dan Karanganyar.Â
Kegiatan ini dilaksanakan dengan dua metode yaitu daring dan luring. Di Antara sekolah yang dilakukan dengan daring yaitu 1) SMK Gajah Mungkur 1, 2) SMA Negeri 1 Manyaran, 3) SMA Negeri 1 Cawas, 4) SMK Negeri 1 Karanganyar, 5) SMK Bhakti Karya Karanganyar, dan 7) MAN 1 Karanganyar yang dilaksanakan pada hari Rabu, 23 Maret 2022.
sedangkan di SMA Negeri 3 Wonogiri dilaksanakan secara luring pada tanggal 24 Maret 2022. Â Pada kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan bapak/ibu guru, Siswa/siswi kelas XII SMA Negeri 3 Wonogiri. Materi yang disampaikan pada Himmaptika Go to School, mengenalkan Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Univet Bantara melalui brosur dan powerpoint.Â
Selain itu, himmaptika juga mengenalkan permainan lompat katak sehingga suasana lebih aktif dan menyenangkan. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat membantu Prodi dalam publikasi melalui pengenalan profil Program Studi Pendidikan Matematika Univet Bantara. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H