Pendahuluan
Artikel singkat ini  membicarakan penerapan ilmu linguistik dalam pendidikan. Yang menjadi topik adalah bagaimana menyukseskan pendidikan sesuai dengan trilogi pendidikan yang diajarkan oleh Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hajar Deawantoro dengan menerapkan ilmu linguistik, dalam hal ini wacana kelas.
Sebelum kita bahas bagaimana wacana itu dan ap aitu wacana kelas, kita bahas dulu apa dan bagimana trilogi pendidikan yang diajarkan oleh Ki Hajar Dewantoro yang menjadi landasan filosofi pendidikan Indonesia. Trilogi yang dimaksud adalah sebagai berikut:
Ing ngraso sung tulodo
Ing madya mbangun kerso
Tutwuri Handayani
Bila diartikan ke dalam Bahasa Indonesia maka kita bisa temukan maknanya adalah:
Di depan menjadi teladan
Di tengah membangun karsa
Di belakang memberi dorongan