Mohon tunggu...
Muhammad Nur Hasan
Muhammad Nur Hasan Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Hanya ingin bisa melukis dunia, membuat sejarah dengan berkarya, dan meninggalkan jejak dengan menulis...

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Thailand Versus Indonesia. Manakah yang Lebih Unggul?

10 Oktober 2016   00:00 Diperbarui: 10 Oktober 2016   00:20 1654
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Mungkin sudah banyak yang tahu jika Thailand dan Indonesia memiliki kesamaan dalam zona waktu, yaitu GMT + 7. Tapi tahukah Anda, apa saja sih perbedaan Thailand dengan Indonesia? Selain ikan, buah-buahan yang jumbo, pasar bersih, tidak ada tukang parkir ilegal, dan jarang macet. Thailand punya perbedaan-perbedaan budaya dalam kehidupan sehari-hari dibandingkan dengan Indonesia. Berikut saya rangkum ke dalam enam poin berdasarkan pengamatan pribadi selama sebulan tinggal di negara ini:

1. Pendidikan

Di Indonesia kewajiban memakai seragam sekolah hanya sampai jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA). Masuk dunia perkuliahan pakaian bebas asalkan rapi dan sopan. Tapi, itu tidak berlaku di Thailand. Peraturan pendidikan di negara ini mewajibkan memakai seragam sampai jenjang Strata 1 (bachelor degree). Jadi jangan kaget kalau di kampus/universitas Thailand melihat mahasiswa S1-nya pada pakai seragam hitam putih, biru krem, atau warna yang lain.

2. Makanan

Thailand memiliki banyak makanan yang enak dan menggoda. Akan tetapi pada umumnya (khusus makanan yang dijual di warung-warung) memiliki cita rasa khas yang berbeda. Rasa masakan orang Thailand adalah adanya keseimbangan antara rasa manis,asin, masam, pahit dan pedas. Entah komposisinya apa, namun saran saya bagi yang lidahnya tidak cocok sangat dianjurkan untuk memasak sendiri dengan menu sesuai selera dan budget.

3. Transportasi

Sepeda motor di negeri gajah putih ini plat nomornya cuma satu (hanya ada di belakang), karena kebanyakan yang depan dipakai tempat untuk keranjang. Selain itu, angkutan umum di Thailand ternyata adalah modifikasi dari mobil pick up, atau disebut dengan nama Songthaew (Tuk-Tuk). Padahal di Indonesia mobil bak untuk barang tersebut diberi tulisan “Dilarang Mengangkut Orang” -merujuk pada  Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2012 tentang Kendaraan Pasal 5 ayat (4) dan Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ) Pasal 47 ayat (2). Perbedaan lain dalam urusan transportasi adalah semua angkutan umum (public transportation) di sini pasti memakai plat warna kuning (baik itu bus, taksi, angkot, maupun ojek). Setiap sopirnya pun berseragam dan jangan kaget kalau naik angkot atau ojek di sini ternyata sopirnya adalah wanita.

4. Nasionalisme

Negara berstatus kerajaan (Kingdom) ini tidak perlu menunggu hari kemerdekaan buat memasang bendera. Setiap hari bendera “merah putih biru putih merah” terpasang di tempat-tempat umum seperti pasar, sekolah, masjid, pinggir jalan, warung, dan di sebagian rumah warga. Bahkan setiap jam 8 pagi dan jam 6 sore selalu dikumandangkan Lagu Kebangsaan (National Anthem) dan rakyat yang mendengarnya wajib menghentikan segala macam aktifitas tanpa terkecuali dalam rangka untuk menghormatinya. Adapun khusus transportasi diberi aturan disiplin ketika berhenti menaikkan/menurunkan penumpang dan tidak stop di sembarang tempat.

5. Keamanan

Sebagai negara yang terkenal dengan keramahan penduduk lokalnya, Thailand tergolong negara teraman dalam urusan kriminal. Jika kamu menaruh barang di tempat umum tidak bakalan ada yang berani mengambil (mencuri). Tempat ATM di sini pun terbuka, tidak seperti di Indonesia yang ada biliknya atau berada di dalam ruangan dan kadang juga dijaga security. Namun 3 tahun belakangan seperti dilansir oleh Daily Mail, Thailand ternyata masuk negara kurang aman bagi wanita jika melakukan solo traveling. Jadi, bagi para wanita yang hobinya jalan-jalan ke tempat wisata, jika ke Thailand mending mengajak teman atau bersama keluarga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun