PALU_Kepala Seksi Registrasi (Kasi Registrasi) pada Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu gelar rapat perdana bersama jajarannya guna memastikan database anak binaan dan capaian tugas pada seksi Registrasi di tahun 2024 dapat terlaksana tepat waktu, Selasa (2/1) pagi.
Bertempat di Ruang kerjanya, rapat perdana ini di buka oleh Yeffri Bailili selaku Kasi Registrasi dan diikuti Kasubsi Registrasi dan Klasifikasi, Agung Purnomo, serta seluruh staf registrasi.
Adapun dalam pembahasan, Yeffri mengemukakan beberapa target yang harus di capai oleh seksi registrasi untuk setahun ini.
"Pastikan remisi anak harus tepat waktu, tertib administrasi, memfasilitasi bantuan hukum kepada setiap anak, memastikan database anak dalam keadaan lengkap, serta melakukan kegiatan kunjungan kerja ke instansi terkait dalam pemenuhan hak anak, sehingga segala tugas-tugas di Tahun 2024 dapat berjalan dengan baik dan tepat waktu," jelas Yeffri.
Menanggapi hal tersebut, Agung mengatakan bahwa dirinya bersama staf yang lain telah melakukan penyusunan rencana kerja dibulan Januari sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing.
"Kami telah menyusun rencana kerja sehingga saat pelaksanaannya dapat terlaksana dengan baik. Kami siap bekerja bersama-sama demi memenuhi semua target kerja di tahun ini,"ucap Agung.
Mendengar hal tersebut Yeffri mengaku senang karena seluruh anggotanya telah mempersiapkan dengan baik agenda kerja untuk tahun 2024. Â Ia berharap agar pihak-pihak yang terlibat pada pelaksanaan kerja di seksi registrasi dapat bekerja sama dengan baik dan tepat waktu.
HUMAS LPKA PALU
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H