Mohon tunggu...
Peb
Peb Mohon Tunggu... Arsitek - Pembaca yang khusyuk dan penulis picisan. Dulu bercita-cita jadi Spiderman, tapi tak dibolehkan emak

Bersukarialah dengan huruf, kata dan kalimat. Namun jangan ambil yang jadi milik Tuhan, dan berikanlah yang jadi hak kaisar.

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Dukung Palestina, China Dapat Banyak "Cuan"

21 Mei 2021   07:33 Diperbarui: 21 Mei 2021   07:34 1060
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

China (Tiongkok) kini berani "main" politik internasional secara terbuka. China bukan tidak paham kompleksnya masalah Palestina. Kenapa baru kali ini China muncul secara terbuka?

China mendukung perjuangan rakyat Palestina yang berkonflik dengan Israel. Konflik tersebut sudah sering terjadi sejak dahulu. 

Biasanya negara China (Tiongkok) lebih suka main aman. Negara itu jarang andil dalam dukung mendukung konflik negara lain.  

China Tiongkok merupakan salah satu pendiri PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) dan salah satu dari lima anggota tetap dari Dewan Keamanan PBB serta punya hak veto di PBB. Namun dibandingkan empat anggota tetap lainnya, China paling sedikit menggunakannya.

Dukungan China pada Palestina bukan pada keikutsertaan militernya berperang melawan Israel. melainkan pada spirit perdamaian. Mereka bersedia jadi tuan rumah debat terbuka tentang konflik Palestina-Israel di Dewan Keamanan (PBB).

"China akan terus mendukung teguh rakyat Palestina untuk memulihkan hak-hak hukum mereka, dengan tegas mendukung penyelesaian yang adil dari masalah-masalah saat ini melalui dialog politik, dan dengan tegas mendukung Perserikatan Bangsa-Bangsa, Liga Negara-negara Arab dan Organisasi Kerjasama Islam untuk memainkan peran peran konstruktif." (Wang Yi, Menteri Luar Negeri China)

Saat ini China sudah menjadi negara besar dan maju dalam hal ekonomi, industri dan teknologi. Dalam hal perdagangan internasional,  kini China bahkan sudah bisa mengalahkan Amerika Serikan (USA). Negara USA dan sekutunya tentu tidak tinggal diam terhadap China. Kedua negara sering terlibat perselisihan dagang, yang dikenal dengan Perang Dagang USA- China.

China memberikan bantuan pada Palestina, sumber gambar: tempo.co
China memberikan bantuan pada Palestina, sumber gambar: tempo.co
China telah menjadi negara maju dan mandiri dibanyak aspek kehidupan modern dibandingkan negera-negara lain di benua Asia-Afika-Amerika yang punya ketergantungan besar pada Amerika, dan negara-negara Eropa. 

Kini dengan posisinya itu, China kini tak lagi kuatir dan tak perlu takut pada USA dan negara-negara Eropa lainnya mengancam bidang ekonomi, industri dan teknologinya bila melakukan pilihan politik internasional yang berbeda. 

Selama ini, dalam perang ekonomi-dagang dengan USA (beserta sekutunya negara-negara Eropa), China sering diserang dengan narasi-narasi negatif di negara-negara bernuansa Islam sehingga menjadikan gerak China jadi relatif sempit dalam hal pemasaran produk, kerjasama teknologi,  ekonomi-perdagangan, dan bahkan budaya. Terlebih lagi secara politik, China berpaham Komunis---sebuah paham yang tidak disukai negara-negara bernuansa Islam.

Amerika dan banyak negara Eropa, secara langsung dan tidak langsung mendukung negara Israel terkait konflik di Palestina. China sebaliknya, mendukung Palestina. 

Pilihan politik China ini disatu sisi merupakan tugas moril "ex officio" selaku pendiri PBB dan anggota tetap Dewan Keamanan PBB. Di sisi lain, China mendapatkan banyak " Cuan " yang bisa bikin USA dan sekutunya "jadi kecut".

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun