Media Center Mandalika, Kerja Konkrit Kominfo, Indonesia Mendunia
Gelaran Moto GP 2022 kali ini Indonesia bukan semata penonton. Bisa menjadi salah satu penyelenggara. Acara dari 18-20 Maret merupakan sejarah dan prestasi bagi negeri ini. Mandalika menjadi bagian utuh atas sejarah Republik Indonesia bisa menjadi penyelenggara balap motor paling prestisius di muka jagad.
Selain balap, ajang ini juga menjadi sebuah promosi pariwisata yang luar biasa. Kekayaan alam dan keindahan pesona Nusantara itu tidak hanya Bali. Beribu-ribu destinasi wisata yang tidak tergarap karena keengganan kerja keras pemimpin di masa lalu. Pilihan Mandalika ini,  tidak akan terjadi, jika bukan pemerintahan kali  ini.
Jika yang lalu-lalu, paling-paling kalau tidak Jakarta juga Bali. Alasan klasik, hotel, penginapan, sarana dan prasarana penunjang yang masih minim. Dalih yang selalu berulang, karena enggan kerja keras dan   cerdas. Berkali ulang apapun gelarannya ya hanya di situ-situ saja. Padahal begitu beragamnya kekayaan negeri ini.
Salah urus dan pemuka hanya maunya enak, mudah, tapi gede doitnya membuat keadaan makin suram. Keadaan berpuluh tahun masih sama saja. Syukur bahwa kini ada pemimpin yang mau bekerja sangat keras demi kebesaran bangsa dan negara. Tidak memikirkan dirinya lebih dulu.
Salah satu yang tidak kalah penting adalah keberadaan media center, pusat media. Di mana para pewarta tentu ingin mendapatkan berita, gambar, dan juga pernak-pernik dari acara ini, untuk disebarkan ke seluruh dunia.
Dewasa ini dengan kemajuan teknologi, terutama dunia digital, kecepatan menjadi sebuah  keharusan. Nah, dalam media center ini Kominfo menyediakan internet cepat, hingga 100 Mbps sebuah upaya untuk memperkenalkan Indonesia itu bukan hanya Bali.  Ada juga Mandalika yang tidak kalah indahnya.
Kerja jurnalis juga ditunjang oleh media center dengan 20 unit laptop, tentu ini adalah cadangan, para pewarta tentunya sudah memperlengkapi dirinya sendiri. Â Mesin pencetak juga tidak ketinggalan. Televisi selain untuk hiburan juga bisa menambah data.
Pekerja media atau jurnalis tentu perlu relaksasi, nah ada kursi untuk itu. kerja lapangan itu capek. Apalagi di alam tropis. Makan dan minum juga tersedia. Ini sebuah layanan proma yang disuguhkan Kominfo untuk Mandalika dan juga Indonesia, dan akhirnya dunia.
Penghargaan Pelayanan Prima bagi Kominfo dari KemenPAN RB