Mohon tunggu...
Media Pattae
Media Pattae Mohon Tunggu... -

Informasi Masyarakat Pattae di Kab. Polman, Prov. Sulbar | PATTAE | http://pattae.com | Media Pelopor Kemajuan Masyarakat Pattae !

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Nasu Kadundung Masakan Khas Masyarakat Pattae

5 April 2017   00:03 Diperbarui: 5 April 2017   08:00 384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masakan Khas Pattae : Nasu Kadundung

Nasu kadundung adalah masakan khas suku pattae, yang ada di Kab. Polman, Prov. Sulbar. Jangan mengaku pernah menginjakkan kaki di tanah pattae, bila belum mencicipi kuliner khas pattae yang satu ini. Inilah salah satu masakan khas suku Pattae yang mantap jiwa. Dibuat dengan menggunakan bumbu-bumbu yang sederhana, tapi menghasilkan cita rasa yang tinggi.Kuliner khas yang satu ini diklaim sebagai masakan yang sehat dan kaya gizi. Tidak berlebihan sebenarnya, karena nasu kadundung tidak menggunakan penyedap rasa sama sekali. Bahan yang digunakan untuk membuatnya juga dari bahan-bahan yang alami, seperti: daun kedondong muda, pakis, serai, lengkuas, dan gula merah. Dengan demikian, tidak salah bila nasu kadundung diklaim sebagai makanan yang sehat dan kaya gizi. 

Jika anda melakukan perjalanan ke Kab. Polman. Prov. Sulbar, maka sempatkanlah untuk mencicipi kuliner khas ini. Anda dapat menikmati nasu kadundung sambil menikmati keindahan alam, misalnya dengan mengunjungi Obyek Wisata Alam Pemancingan Rawa Bangun yang ada di Desa Batetangnga, Kec. Binuang. Obyek wisata Rawa Bangun memiliki daya tarik tersendiri yang akan membuat para pengunjungnya betah untuk berlama-lama menikmati keindahan alam disekitarnya. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun