Mohon tunggu...
PB Tobaonline
PB Tobaonline Mohon Tunggu... Freelancer - Pendiri

Bersahabat kesemuanya

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Jalan Rusak Parah Tidak Layak Guna di Asahan, Sumatera Utara

8 Januari 2013   01:47 Diperbarui: 24 Juni 2015   18:23 358
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gotting Sidodadi 31 Desember 2012, Banyak berbagai upaya dilakukan masyarakat untuk perbaikan desa mereka, mengadu ke pemerintah sampai mengadu ke pihak pers dan bahkan ke sanak saudara yang merantau di pulau jawa. Mengingat ketidakadilan perkembangan infrastruktur jalan dibandingkan dengan kota dan desa dipulau jawa. Tahun 2010 dibulan Desember saya pernah mendukumentasikan jalan tersebut dalam bentuk video dan saya kirimkan ke liputan6SCTV. Pada waktu itu saya mengajak masyarakat setempat untuk melihat jalan yang longsor. Pada saat itu mereka berkeluh kesah kenapa sudah puluhan tahun ini perkembangan jalan didesa mereka tidak ada perbaikan, sedangkan hasil bumi dari desa mereka sangat berpotensi, mulai dari perkebunan kelapa sawit, karet, padi, jagung, kacang, dll. Masyarakat pun menyadari bahwa pembayaran pajak mereka tidak pernah telad dibayarkan. Saya juga merasa bingung atas perlakuan pemerintah yang belum adil pada desa tersebut, sedangkan di kabupaten simalungun sampai ke pelosok desa jalan sudah di aspal. Saya bertanya-tanya dalam hati, kenapa kabupaten asahan seperti ini?. Di tahun 2011 Juli, ada titik terang ketika saya mendengar kabar dari sebuah media lokal dari asahan, ada upaya realisasi perbaikan jalan didesa tersebut. Judul Media lokal tersebut "Masyarakat 3 Desa BP. Mandoge Audiensi kepada Bupati Asahan"dimana masyarakat melakukan audiensi kepada Bupati dan Wakil Bupati asahan, pada tanggal 7 Juli 2011. Masyarakat dan Kepala Desa dari tiga desa tersebut di terima langsung oleh Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP dan Wakil Bupati Asahan, H Surya BSc. Masyarakat menyampaikan beberapa keluhan dan permasalahan di masyarakat, terutama mengenai infrastruktur jalan dari Desa Prapat Janji Kec. Buntu Pane sampai ke Desa Gotting Sidodadi Kec. BP. Mandoge yang rusak parah, dimana disaat musim hujan seperti kubangan kerbau dan disaat kemarau berdebu. Sangat memprihatinkan melihat kondisi jalan yang tidak pernah berubah dengan beberapa kepemimpinan yang selalu menjanjikan perbaikan jalan. Kami yakin, dengan perbaikan dan pengaspalan jalan ini terwujud, tingkat kesejahteraan masyarakat desa Silau Jawa akan lebih baik, ungkap Salamuddin Manurung seorang tokoh masyarakat Silau Jawa. Didalam pertemuan Audiensi kepada Bupati Asahan, bupati berjanji akan meningkatkan anggaran pada APBD 2012 untuk perbaikan jalan. selain itu Bupati juga berjanji akan berusaha menarik dana dari APBN agar jalan dari Desa Prapat Janji, Kec. Buntu Pane sampai ke Desa Gotting Sidodadi, Kec. BP. Mandoge dapat di Hotmix seperti janji saya. Khusus untuk Desa Gotting Sidodadi yang jalannya hampir putus karena longsor, itu akan di perbaiki oleh dana penanggulangan bencana dari Pemerintah Pusat, dan tahun ini Insya Allah akan cair 60 Milyar, ungkap Taufan. Dari kutipan media lokal tersebut diawal saya merasa senang bahwa desa tersebut jalannya akan bagus layak untuk di lintasi (KISARAN & SIANTAR). Setelah ada informasi dari masyarakat setempat memberitahu material seperti batu sudah di alokasikan ke gotting sidodadi, tetapi perbaikan tidak begitu serius dilakukan. Bahkan ada informasi dari masyarakat setempat material batu ditarik kembali. Sampai saat ini tujuan batu di tarik kembali tidak begitu jelas. Setelah saya mendapatkan informasi-informasi ini, 31 Desember 2012 saya menyempatkan poto-poto area jalan-jalan yang sangat memperihatinkan.

1357609365334359783
1357609365334359783
13576094221846904402
13576094221846904402
13576094821829182847
13576094821829182847
1357609512391636840
1357609512391636840
13576095352071305938
13576095352071305938
1357609561905166878
1357609561905166878
[DESA GOTTING SIDODADI - ASAHAN,  06 Januari 2013 By PB]

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun