Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Cangkruk Bersama Andi Arifudin di Warkop Klodjen Djaja 1956 Kota Malang

26 April 2022   19:57 Diperbarui: 30 April 2022   08:28 1659
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
The owner Andi Arifudin di tengah Baristanya. Foto : Parlin Pakpahan.

Cangkruk Bersama Andi Arifudin Di Warkop Klodjen Djaja 1956 Kota Malang

Cuaca kota Malang terasa hangat dan sejuk pada Senin pagi 25 April itu. Merasa harus bergerak ya iya, karena hari-hari sebelumnya terpaksa heneng hening di rumah, karena Malang diguyur hujan tiada henti.

Raun-raun atau dolan-dolan kali ini masih dalam suasana bulan puasa, tapi sudah di penghujungnya. Rasa terkuat yang sontak muncul ketika itu adalah melihat kembali suasana perkopian di kota Malang, mumpung sudah dibooster Astra Zeneca dan pastinya mumpung hujan lagi tidak mendera kota Malang.

Selintasan tadi lewat BTPN, Kantor Pos dan Bank BRI di Pattimura sepertinya orang banyak lagi antri. Telisik punya telisik oalah ternyata outlet umum itu lagi bagi-bagi THR buat ANS, bahkan sudah sejak Rabu 20 April lalu. Pantesan!

Warkop Klodjen Djaja 1956 pada bulan puasa tutup pagi sampai Pk 16.00 dan baru buka Pk. 16.00-22,00. Foto: Parlin Pakpahan.
Warkop Klodjen Djaja 1956 pada bulan puasa tutup pagi sampai Pk 16.00 dan baru buka Pk. 16.00-22,00. Foto: Parlin Pakpahan.

Kita tinggalkan dulu antrian meriah menyongsong lebaran 2022 yang kian mendekat itu, kita langsung saja ke sebuah nama yang semuanya pakai ejaan Ophuysen yi Warkop Klodjen Djaja 1956 di bilangan Klojen, persisnya di Jln. Cokroaminoto No. 2. Ada apa dengan 1956, bukankah tahun itu terjadi krisis Suez pertama pasca PD II dan kalau nggak salah Indonesia begitu gagahnya membatalkan KMB termasuk status Papua. Belanda kebakaran jenggot. 1956 inilah yang memicu pembebasan Irian Barat nantinya.

Tapi ini kota Malang. Saya yakin tahun 1956 boleh jadi masih beraroma Belanda sekali sebagaimana banyak jejaknya yang kita temui di kota sejuk ini. Jangan-jangan masih ada dansa-dansi ala Belanda di bilangan Ijen Besar yang adalah salah satu ikon Malang tempo doeloe.

Dari pikiran yang berdelusi tentang kota Malang tempo doeloe yang dikaitkan dengan angka 1956 itu, singkat cerita akhirnya saya ketemu dengan sosok yang memang saya ingin temui, yi owner Warkop Klodjen Djaja 1956.

Lelaki yang mendekati usia separuh baya itu ternyata bernama Andi Arifudin. Ia kebetulan ada di warkopnya pagi itu.

Barista Ellya sedang melayani pengunjung warkop. Foto: Parlin Pakpahan.
Barista Ellya sedang melayani pengunjung warkop. Foto: Parlin Pakpahan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun