Mohon tunggu...
Pangestu Adika Putra
Pangestu Adika Putra Mohon Tunggu... Desainer - Pekerja Visual

Nobody

Selanjutnya

Tutup

Artificial intelligence Artikel Utama

Artificial Intellegence (AI) Tidak Lebih dari Sekadar Alat!

4 November 2024   09:43 Diperbarui: 6 November 2024   17:19 509
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salah satu kesalahpahaman yang paling sering muncul juga adalah anggapan bahwa AI lebih pintar dari manusia. Padahal, sepintar-pintarnya AI, tetap saja dia hanyalah sebuah program yang bekerja berdasarkan data dan instruksi yang diberikan. Kalau data yang dimasukkan salah, ya outputnya juga salah. Kalau instruksi yang diberikan ambigu, ya hasilnya juga tidak sesuai ekspektasi.

Ibaratnya, AI itu seperti mesin pemotong pohon. Dengan mesin pemotong, pekerjaan menebang pohon jadi lebih cepat dan efisien dibanding pakai parang atau kapak. Tapi, kalau orang yang memegang mesin pemotong itu tidak tahu cara menggunakannya, bisa-bisa malah melukai dirinya sendiri. Begitu juga dengan AI. Kalau kita tidak tahu cara memanfaatkannya dengan benar, yang ada malah kita terjebak dalam kesalahan yang justru merugikan.

Yang kita lihat sekarang, banyak perusahaan yang berinvestasi besar-besaran dalam AI. Namun, pertanyaannya, apakah semua sudah paham cara terbaik menggunakannya? Ini adalah pertanyaan yang harus terus kita renungkan. Jangan sampai kita menjadi korban dari alat yang seharusnya membantu.

AI di Kehidupan Sehari-hari

Kita mungkin sudah tidak sadar kalau AI sudah banyak hadir di kehidupan kita. Coba deh, ketika kita pakai aplikasi GPS untuk mencari jalan tercepat menuju tujuan, itu sudah menggunakan AI. Atau saat kita scrolling media sosial dan melihat iklan yang seolah-olah membaca pikiran kita, itu juga hasil dari AI yang belajar kebiasaan browsing kita.

Nah, apakah kita merasa tergantikan? Tidak. Justru kita merasa terbantu. Maka dari itu, mari kita lihat AI dengan kacamata yang lebih terbuka. Bukan sebagai ancaman, tapi sebagai sesuatu yang bisa mempercepat pekerjaan kita.

Mari Belajar, Jangan Takut AI

Akhirnya, kembali lagi ke inti dari semua kekhawatiran ini: perubahan zaman itu tak bisa dihindari, dan teknologi AI hanya satu dari sekian banyak perkembangan yang akan terus bermunculan. Daripada merasa takut atau khawatir, lebih baik kita belajar dan beradaptasi. AI memang bisa membantu, tapi AI tidak bisa menggantikan kreativitas, empati, dan kecerdasan emosional yang hanya dimiliki manusia.

Kita juga harus siap bersaing bukan dengan AI-nya, tapi dengan manusia lain yang sudah lebih dulu menguasai AI. Dunia semakin cepat, dan kita tidak bisa tinggal diam. Bukan teknologi yang seharusnya kita khawatirkan, tapi diri kita sendiri yang harus terus bergerak.

Jadi, mari kita hadapi AI bukan sebagai musuh, tapi sebagai alat yang bisa kita manfaatkan untuk menjadi lebih produktif dan efisien. Kalau kita bisa menggunakan AI dengan baik, siapa tahu, mungkin kita malah bisa jadi yang terdepan di era baru ini.

Tapi ingat, jangan pernah lupa, bahwa se-efisien-efisiennya mesin pemotong pohon, tetap saja kalau kamu tidak berhati-hati, kamu bisa tertimpa pohon yang kamu tebang sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Artificial intelligence Selengkapnya
Lihat Artificial intelligence Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun