Mohon tunggu...
Palti West
Palti West Mohon Tunggu... Administrasi - Hanya Orang Biasa Yang Ingin Memberikan Yang Terbaik Selagi Hidup. Twitter dan IG: @Paltiwest
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Tulisan analisa pribadi. email: paltiwest@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Capello Resmi Mundur dari Pelatih Timnas Inggris, Peluang Timnas Inggris Pun Terancam di Piala Eropa 2012

8 Februari 2012   23:21 Diperbarui: 25 Juni 2015   19:53 320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Fabio Capello, pelatih timnas Inggris, akhirnya resmi mengundurkan diri. Pengunduran diri dilakukan setelah Capello bertemu dengan petinggi FA di London.

Menurut detik.com, mundurnya Capello didasari atas sikap FA yang mencabut ban kapten John Terry karena kasus rasisme yang dilakukan Terry kepada bek klub QPR, Anton Ferdinand. Capello beranggapan penarikan ban kapten harus menunggu hasil pengadilan. Keputusan sepihak FA inilah yang membuat Capello tersinggung dan dilangkahi wewenangnya.

"Mereka benar-benar menghina saya dan merusak otoritas saya," aku Capello seperti dikutip
Italpress.

Keputusan Capello ini tentu saja sangat mengejutkan. Karena mundurnya Capello dari jabatannya sebagai manajer timnas Inggris, hanya empat bulan sebelum bergulirnya Piala Eropa 2012. Mencari pelatih berkualitas yang mampu mempersiapkan tim dalam waktu empat bulan adalah hal yang berat.

Peluang Inggris di Piala Eropa 2012 pun semakin berat. Selain karena mundurnya Capello, suasana tim sudah tidak kondusif lagi. Rio Ferdinand, yang adalah kakak kandung Anton, sudah menyatakan ketidaksenangannya kepada Terry. Jika FA tidak mampu menyelesaikan masalah ini dengan baik, maka timnas Inggris hanya jadi penghibur di Piala Eropa 2012.

Tindakan Capello mengundurkan diri sebagai pelatih timnas bisa menjadi pembelajaran bagi para pelatih timnas kita. Pemilihan pemain dan penentuan kapten adalah hak istimewa pelatih. Pengurus tidak punya wewenang mencampuri hal itu. Apalagi jika dilakukan sepihak tanpa ada diskusi dengan pelatih timnas.

Nasi sudah menjadi bubur. Sekarang harus kerja keras membuat bubur tersebut menjadi bubur ayam yang enak. Semoga FA bisa menyelesaikan apa yang telah mereka mulai.

Salam olahraga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun