Mohon tunggu...
Palti West
Palti West Mohon Tunggu... Administrasi - Hanya Orang Biasa Yang Ingin Memberikan Yang Terbaik Selagi Hidup. Twitter dan IG: @Paltiwest
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Tulisan analisa pribadi. email: paltiwest@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

La Nyalla, DKK Gabung ke PSSI, Halim Akan Diganti

22 Februari 2013   07:57 Diperbarui: 24 Juni 2015   17:53 1114
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Salah satu syarat FIFA yang harus dipenuhi PSSI, akhirnya dipenuhi. Poin pertama tentang gabungnya 4 exco, yaitu La Nyalla Mattalitti, Erwin D. Budiawan, Toni Aprliani, dan Roberto Rouw untuk kembali bergabung telah digenapi. Hari ini keempat exco itu akhirnya berkantor di PSSI lagi.

Menariknya, berdasarkan detiknews.com, Keempat anggota Komite Ekskutif tersebut langsung mengusulkan memberhentikan Halim Mahfudz sebagai Sekjen. Hal ini disampaikan La Nyalla dkk saat mereka melakukan pertemuan setengah jam dengan Ketua Umum PSSI saat datang ke kantor PSSI, Jumat (22/2/2013) pukul 10.35.

"Hanya satu permintaan kami, Sekjen PSSI Halim Mahfudz untuk digantikan. Karena dia telah melebihi wewenang ketum PSSI. Kami siap membantu Pak Djohar demi memajukan sepakbola Indonesia."

"Saya tidak pernah mendukung Halim. Saya juga tidak pernah tahu kapasitas dia bisa menjadi sekjen. Untuk itu kami mengusulkan kepada Djohar untuk menggantikannya. Saya serahkan kepada Djohar untuk memilih sekjen yang baru," sahutnya lagi.

Lalu apa tanggapan Djohar? Masih melalui detik.com, Djohar mengaku akan mempertimbangkannya dan bakal membicarakan dalam rapat Exco yang bakal digelar secepatnya. Terpenting baginya adalah menjalankan kongres 17 Maret terlebih dahulu.

"Saya akan membawa ke rapat Exco. Usulan agenda ini ikut aturan secepat mungkin. Tapi agenda penting kami adalah kongres 17 Maret besok," timpal Djohar.

Nama Halim memang menjadi pusat perhatian dalam penyelesaian konflik PSSI. Beberapa kali tindakan dan pernyataannya malah membuat suasana semakin keruh. Bahkan Halim tidak segan-segan menentang Djohar atau berinisiatif menjumpai AFC untuk menjelaskan bahwa mereka telah melakukan hal yang benar.

Sayangnya, usaha Halim itu malah membuat dirinya menjadi terpojok sekarang. Digantinya Halim bisa membuat proses rekonsiliasi bisa semakin mudah dan juga mengurangi hal-hal yang tidak perlu yang mungkin bisa mengacaukan proses rekonsiliasi.

Halim Mahfudz sendiri mulai menduduki jabatan Sekjen sejak pertengahan September 2012 lalu. Dia menggantikan pejabat sebelumnya Tri Goestoro.

Semoga saja PSSI bisa menemukan Sekjen yang lebih baik dari Halim. Mengerjakan tugasnya sesuai dengan yang diminta dan menyampaikan sesuatu tanpa dikurangi atau dilebihkan.

Salam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun