Terkait dengan pembuatan gorden, ia melakukannya sendiri. Maka, saya menyebut dirinya terampil membuat gorden, seperti suaminya terampil memasang gorden.
Ini yang menarik. Sepasang lansia berkarya bersama dalam bidang yang saling terikat. Saya membayangkan, membuat gorden dan memasang gorden adalah gambaran mereka berdua, yaitu istri dan suami.
Aktivitas membuat gorden sangat membutuhkan aktivitas memasang gorden. Demikian juga sebaliknya, memasang gorden sudah pasti ada aktivitas membuat gorden. Ini dua hal yang saling melengkapi dan menyempurnakan.
Saya sangat yakin ketika sang istri membuat gorden sang suami membantu. Seperti saya melihatnya terhadap sang suami yang memasang gorden sang istri membantu.
Saat suami berada di atas tangga, pernik-pernik kebutuhan yang diperlukan dalam memasang gorden, istri yang mengambilkan di bawah untuk mengulurkannya kepada suami yang berada di atas tangga. Agar, suami tak perlu turun-naik untuk memenuhi kebutuhannya.
Pemandangan ini yang mendorong saya untuk membuat catatan tentang mereka berdua yang sudah lansia, namun tetap berkarya. Dengan cara saling melengkapi satu dengan yang lain sehingga menyempurnakan pekerjaan mereka.
Saya yakin pemandangan semacam ini ada di tempat lain dan mungkin Anda melihatnya. Atau, bahkan, Anda mengalaminya sendiri. Menekuni pekerjaan yang sejak muda, atau lebih tepatnya, belum lansia dilakukan hingga lansia, tentu sangatlah membutuhkan komitmen bersama.
Artinya, kalau yang satu masih bersemangat, tetapi yang satunya kurang bersemangat, maka pekerjaan termaksud tak mungkin dapat dilakukan.
Kesehatian dalam berkarya --entah karena kebetulan atau memang sudah kehendak Sang Khalik-- yang memungkinkan mereka saling melengkapi untuk mencapai kesempurnaan hasil kerja, menjadi komitmen bersama.
Hal ini yang membuat mereka berdua tak bergantung kepada pihak lain secara finansial. Karena mereka berkarya, mereka menghasilkan. Sehingga, tak mengganggu kebebasan finansial yang muda.
Ini tentu yang menjadi harapan banyak lansia. Sedapat-dapatnya masih bisa berkarya untuk menjaga dan merawat kehidupan yang dianugerahkan oleh Tuhan kepadanya hingga lansia.