Pak Samsuri adalah seorang pedagang kecil-kecilan.Dia buka warung disamping rumahnya . Selain pelit Pak Samsuri orangnya kurang ramah, malah agak sedikit bengis,jarang tersenyum apalagi tertawa. Meskipun Pak Samsuri mempunyai anak gadis yang tergolong cantik di lingkungannya , jarang ada pemuda yang berani mendekatinya.
“Pak Samsuri Galak sih” ujar seorang pemuda yang pernah dibentak Pak Samsuri lantaran ingin menjadikan anaknya sebagai pacarnya. Setelah itu Pak Samsuri terkenal sebagai Samsuri Galak Si.
Meskipun demikian ada saja pemuda yang berani mendekati Gemini, anak semata wayangnya Pak Samsuri, pemuda parlente itu bernama Davis. Davis berhasil menggaet Gemini sebagai pacarnya seminggu yang lalu.
Suatu hari di ruang tamu rumah Pak Samsuri , Davis dan Gemini sedang berbincang-bincang tentang masa depan mereka jika kelak menjadi suami isteri.
Gemini : “Mas Davis, betulkah Mas Davis mencintaiku sepenuh hati.”
Davis : “Jadi, kau masih meragukan keseriusanku terhadapmu Mini.”
“Bukan meragukan, tapi kan perlu dibuktikan.”
“Dengan apa aku harus membuktikan cintaku padamu Mini !”
“Anu Mas, Mini malu sama teman-teman Mini”
“Malu kenapa ?”
“Pacar-pacar teman Mini jika sedang berkunjung kerumah pacarnya selalu pakai mobil mewah.”