Baru satu hari reshuffle kabinet, sudah dikatakan akan ada reshuffle jilid dua, jilid tiga, jilid empat dan seterusnya. Malah ada yang bilang reshuffle tanggung. Presiden itu punya hak prerogatif ,lho. Dan mustahil bisa memuaskan atau menuruti kehendak semua orang.
Pak Presiden Jokowi, dengar juga suara saya (demokrasi loh). Untuk reshufle kabinet jilid dua saya usul Menteri Keuangan, Perekonomian dan Perdagangan digabung menjadi satu, sebagai menterinya Bapak Ichsanuddin Noorsy. Menkumham Bapak Margaritho Khamis. Menkominfo Bapak Effendi Gazali. Menteri Pemberdayaan Perempuan, Ibu Ratna Sarumpaet. Menteri kebudayaan Bapak Ridwan Saidi. Sebetulnya masih banyak lagi usulan saya, tapi nanti dibilang monopoli. Jadi itu saja usulan saya, semoga Pak Presiden merespon usulan saya.
Baiklah karena ini negara demokrasi dan diera reformasi, mau melakukan apa saja boleh-boleh saja sakkarepe wudele dewe. Silakan jika mau mengkritik tulisan ini. Jadi mengkritik pengkritik mengkritik pengkritik pengkritik pengkritik. Hehehehe...nggak habis-habis.
Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-70
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H