Mohon tunggu...
Cahyadi Takariawan
Cahyadi Takariawan Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

Penulis Buku Serial "Wonderful Family", Peraih Penghargaan "Kompasianer Favorit 2014"; Peraih Pin Emas Pegiat Ketahanan Keluarga 2019" dari Gubernur DIY Sri Sultan HB X, Konsultan Keluarga di Jogja Family Center" (JFC). Instagram @cahyadi_takariawan. Fanspage : https://www.facebook.com/cahyadi.takariawan/

Selanjutnya

Tutup

Love Artikel Utama

Ketika Laki-laki Tertarik Perempuan Lain

19 Desember 2022   09:15 Diperbarui: 20 Desember 2022   20:55 1886
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi tergoda perempuan lain. (sumber: Shutterstock via kompas.com)

Berikut beberapa usaha untuk mengendalikan diri agar tidak tergoda perempuan lain.

  • Menjaga Pandangan Mata

dokumen pribadi by Canva
dokumen pribadi by Canva

Menyadari bahwa dirinya makhluk visual, maka upaya pertama yang harus dilakukan kaum laki-laki adalah dengan menjaga pandangan mata. Jangan biarkan mata berpesta pora, bersenang-senang dengan yang tidak halal.

Hal itu, selain akan menimbulkan penyakit hati, juga menimbulkan perasaan senang serta menanamkan keinginan dan harapan akan sesuatu yang tidak halal baginya. Ini akan berpotensi memunculkan persoalan dalam kehidupan.

Allah telah berfirman:

"Katakanlah kepada laki-laki yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandangannya dan memelihara kemaluannya. Yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat" (QS. An-Nur : 30).

Ayat ini dengan sangat tegas telah memerintahkan kepada kaum laki-laki beriman agar menahan atau menjaga dan menundukkan pandangannya. 

Hal ini sebagai tindakan pencegahan, supaya dari pandangan matanya tidak menimbulkan kemudharatan atau kerusakan bagi diri dan keluarganya.

Hendaknya para suami bersungguh-sungguh dalam menjalankan perintah ini. Jangan pernah mengabaikannya.

  • Jangan Biarkan Ketertarikan Semakin Berkembang

Jika sudah sempat merasakan ketertarikan atau ketergodaan, jangan biarkan perasaan itu berkembang apalagi sampai dinikmati. Kadang seorang suami menganggap biasa atau enteng, bahwa dirinya mengagumi perempuan lain.

Kadang suami menganggap biasa saja bahwa dirinya tergila-gila dengan perempuan lain yang bukan istrinya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun